Respons Isu PDIP Usung Anies di Pilkada Jabar, Puan: Kita Lihat Nanti Sore

Kamis, 29 Agustus 2024 - 15:18 WIB
loading...
Respons Isu PDIP Usung...
Ketua DPP PDIP Puan Maharani merespons isu partainya bakal mengusung Anies Baswedan di Pilkada Jabar, pasalnya waktu pendaftaran tersisa beberapa jam lagi. Foto/SINDOnews/Achmad Al Fiqri
A A A
JAKARTA - Ketua DPP PDIP Puan Maharani merespons isu partainya bakal mengusung Anies Baswedan di Pilkada Jawa Barat (Jabar). Ia menyatakan, tak bisa berandai-andai atas pencalonan di Pilgub Jabar.

Ketua DPR ini pun meminta publik menunggu hingga batas akhir pendaftaran Pilkada 2024. Pasalnya kata dia, waktu pendaftaran peserta Pilkada 2024 masih tersisa beberapa jam lagi

"Kita lihat sampai nanti sore, kan waktu pendaftarannya masih sampai sore," terang Puan saat ditemui di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (29/8/2024).

Sekadar informasi, Anies memang digadang-gadang bakal diusung oleh PDIP di Pilkada 2024. Namun, Anies diisukan bakal diusung pada Pilkada Jakarta.



Kendati demikian, PDIP berubah haluan. Partai berlambang moncong banteng putih itu justru mengusung kader internal sendiri yakni, Pramono Anung-Rano Karno di Pilgub Jakarta.

Untuk di Jabar, PDIP memang belum memutuskan figur yang akan diusung hingga Kamis (29/8/2024) sore. Padahal, pendaftaran Pilkada 2024 akan ditutup pada pukul 23.59 WIB Kamis (29/8/2024) malam.

Ketua DPD PDIP Jabar, Ono Surono menyatakan, pihaknya bakal mengusung paslon kejutan di Pilgub Jabar. Pasalnya, Jabar merupakan wilayah yang besar dengan hak pilih yang terbesar di Indonesia.

Ia pun mengaku, pihaknya masih menggodog sejumlah figur secara hati-hati. "Untuk pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat yang akan diusung adalah figur yang akan memberikan kejutan untuk rakyat Jawa Barat," terang Ono dalam keterangannya, Kamis (29/8/2024).

Kendati demikian, Ono berkata, figur yang diusung bisa diterima oleh rakyat Jabar. Ia pun memberi kisi-kisi figur tersebut, bisa berasal dari non kader atau perpaduan dari partai lain.

"Sehingga figur tersebut adalah figur yang akan diterima oleh rakyat Jawa Barat walau yang bersangkutan bisa saja bukan merupakan Kader PDI Perjuangan dan perpaduannya bisa saja dari partai lain," terang Ono.

"⁠Mudah-mudahan PDI Perjuangan bisa mendaftarkan hari Kamis di detik-detik terakhir pendaftaran… Mohon Doa dari rakyat Jawa Barat," tandasnya.
(maf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1614 seconds (0.1#10.140)