Selawat Badar Sambut Wapres Ma'ruf Amin di Muktamar PKB

Sabtu, 24 Agustus 2024 - 19:11 WIB
loading...
Selawat Badar Sambut...
Wakil Presiden (Wapres) Maruf Amin menghadiri Muktamar VI Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di Bali Nusa Dua Convention Center, Bali, Sabtu (24/8/2024). FOTO/MPI/ACHMAD AL FIQRI
A A A
BALI - Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin menghadiri Muktamar VI Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di Bali Nusa Dua Convention Center, Bali, Sabtu (24/8/2024). Ma'ruf Amin disambut selawat badar saat tiba di lokasi muktamar.

Dari pantauan di lokasi, Wapres tiba di lokasi Muktamar VI PKB sekitar pukul 19.25 WITA. Ma'ruf Amin memasuki ruang Muktamar bersama Ketua Umum PKB Abdul Muhaimin Iskandar alias Cak Imin.

Cak Imin mengenakan udeng Bali. Sementara Ma'ruf Amin mengenakan kemeja putif dibalut jas bewarna hitam dengan menggunakan peci.



Alunan selawat badar menggema kala Ma'ruf Amin dan Cak Imin tiba di lokasi Muktamar PKB. Ikut hadir mendampingi Wapres Ma'ruf Amin, Menko Polhukam Hadi Tjahjanto.

Dalam forum itu, turut hadir Waketum PAN Yandri Susanto, Sekjen PPP Amir Uskara, Waketum Golkar Ace Hasan Syadzily, Sekjen PKS Habib Aboe Bakar, Wasekjen Partai Demokrat Jansen Sitindaon, hingga Ketua DPP PDIP Ahmad Basarah.

Untuk diketahui, Muktamar PKB di Bali menjadi momentum untuk merumuskan sejumlah agenda penting. Di antaranya, memilih ketua umum dan ketua dewan syuro PKB. Kemudian penyampaian laporan pertanggungjawaban (LPj) DPP PKB Periode 2019-2024, serta merumuskan sejumlah agenda strategis PKB untuk lima tahun ke depan.

PKB telah memberi sinyal akan memberikan posisi kepada Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin dalam kepengurusan ke depan.
"Terkait dengan Ma'ruf Amin, beliau datang ke sini memang atas nama dan posisi sebagai wakil presiden," kata Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) PKB Syaiful Huda saat ditemui di Bali Nusa Dua Convention Center, Sabtu (24/8/2024).



Saat disinggung kans bakal beri jabatan kepada Ma'ruf pada kepengurusan mendatang, Huda tak menjawab. Ia meminta agar bisa melihat hasil Muktamar ke VI PKB.

"Yang terkait dengan beberapa perkembangan posisi, kayak Ma'ruf Amin di dalam Muktamar ini nanti kita lihat aja dua hari ini, dua hari ini seperti apa perkembangannya," tutur Huda.
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Prabowo Siapkan Rp100...
Prabowo Siapkan Rp100 Miliar untuk Operasional 1 Sekolah Rakyat
Hadiri 1.000 Hari Wafat...
Hadiri 1.000 Hari Wafat KH Dimyati Rois, Gus Imin: Beliau Rujukan PKB
Respons PKB Tanggapi...
Respons PKB Tanggapi Jokowi Mau Bentuk Partai Super Tbk
Kaji Kitab Arrisalah...
Kaji Kitab Arrisalah Karya Mbah Hasyim, KH Ma'ruf Amin: Ini Tradisi PKB
Prabowo ke Cak Imin...
Prabowo ke Cak Imin di HUT Gerindra: Terima Kasih Sudah Kembali ke Jalan yang Benar
Cak Imin Respons Isu...
Cak Imin Respons Isu Reshuffle Kabinet: Eselon 1 pun jika Tidak Sesuai Target Diganti
Peluncuran Cek Kesehatan...
Peluncuran Cek Kesehatan Gratis: AHY Tinjau di Depok, Cak Imin di Tangsel
Perempuan Bangsa Bertekad...
Perempuan Bangsa Bertekad Jadi Organisasi Terbuka
Menko Muhaimin Raih...
Menko Muhaimin Raih Popularitas Tertinggi di 100 Hari Kerja, Awal Baik untuk Program Pemberdayaan
Rekomendasi
MNC Sekuritas dan Sucor...
MNC Sekuritas dan Sucor Asset Management Gelar Edukasi Pasar Modal Syariah di UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon
Ini 5 Fakultas/Sekolah...
Ini 5 Fakultas/Sekolah ITB dengan Keketatan Tertinggi pada SNBT 2025, Tertarik?
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
Berita Terkini
Presiden Bakal Umumkan...
Presiden Bakal Umumkan Tunjangan Guru ASN Langsung ke Rekening
53 menit yang lalu
Menkomdigi Sebut Status...
Menkomdigi Sebut Status Seskab Berlandaskan Kewenangan Konstitusional
1 jam yang lalu
Ahok Penuhi Panggilan...
Ahok Penuhi Panggilan Kejagung: Apa yang Saya Tahu Akan Saya Sampaikan!
2 jam yang lalu
Daftar Lengkap 10 Kapolda...
Daftar Lengkap 10 Kapolda Baru pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
2 jam yang lalu
Mutasi Polri Maret 2025:...
Mutasi Polri Maret 2025: Irjen Rusdi Hartono Jabat Kapolda Sulsel, Brigjen Mardiyono Kapolda Bengkulu
3 jam yang lalu
Daftar Polwan Baru Jabat...
Daftar Polwan Baru Jabat Kapolres pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
3 jam yang lalu
Infografis
Negara Paling Korup...
Negara Paling Korup di Asia Tenggara versi Transparency International
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved