Golkar Anggap Pengangkatan Angela sebagai Ketum Perindo Bisa Jawab Tantangan Bonus Demografi

Jum'at, 02 Agustus 2024 - 10:48 WIB
loading...
Golkar Anggap Pengangkatan...
Partai Golkar menyambut baik atas terpilihnya Angela Tanoesoedibjo sebagai Ketua Umum Partai Perindo. Foto/Arif Julianto
A A A
JAKARTA - Ketua DPP Partai Golkar Dave Laksono menyambut baik atas terpilihnya Angela Tanoesoedibjo sebagai Ketua Umum Partai Perindo. Ia pun menilai, terpilihnya Angela merupakan salah satu bentuk kepantasan anak muda dapat kesempatan untuk menjadi pemimpin.

Apalagi, kata Dave, Indonesia memiliki bonus demografi yang besar. Dengan kondisi itu, ia menilai sudah selayaknya anak muda diberi peluang untuk menjadi pemimpin dalam berbagai segmen kehidupan.

"Di era demokrasi terbuka dan Indonesia yang memiliki bonus demografi yang besar, anak muda Indonesia sudah spantasnya mendapatkan kesempatan untuk tampil dan memimpin berbagai segmen dalam kehidupan bangsa," kata Dave saat dihubungi, Jumat (2/8/2024).





Kendati demikian, ia menilai kesempatan anak muda untuk berkiprah tidak seharusnya diberikan secara gratis. Ia menuturkan, anak muda harus memberikan hasil kerja untuk meraih kesempatan dalam memimpin.

"Dan kesempatan untuk muncul tersebut tidak hanya diberikan secara gratis, tetapi harus drebut dengan memberikan hasil kreasi generasi muda dalam berinovasi di bidangnya masing-masing," tuturnya.

Lebih lanjut, Dave menilai kehadiran Angela di kancah politik nasional merupakan bentuk diberikannya peluang anak muda dalam membangun bangsa. Hal itu senada dengan Golkar yang selalu beri kesempatan anak muda.

"Tentunya, memberikan ruang untuk membangun bangsa di masing-masing sektor akan memberikan tempat dalam berkreasi. Golkar selalu memberikan kesempatan bagi generasi muda dalam upaya mencapai hasil yang terbaik," tandasnya.

Sekadar informasi, Hary Tanoesoedibjo (HT) telah menunjuk Angela Tanoesoedibjo sebagai Ketua Umum Partai Perindo menggantikan dirinya. Angela ditunjuk menjadi ketua umum tepat di acara penutupan Mukernas Partai Perindo.

“Bersama ini saya akan mengumumkan bagian dari transformasi itu, saya akan menugaskan Mbak Angela Tanoesoedibjo untuk menjadi Ketua Umum Partai Perindo” kata Hary Tanoesoedibjo di ruang Mukernas Partai Perindo, Rabu (31/7/2024)

Penunjukan itu langsung disambut meriah kader Partai Perindo yang hadir. HT pun langsung menyerahkan surat penugasan iyu di hadapan kader Perindo lainnya.

“Saya tetap akan di partai sebagai ketua majelis persatuan partai untuk mengayomi semua,” pungkasnya.
(rca)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1408 seconds (0.1#10.140)