Sistem Satu Arah Rencananya dari Cibitung hingga Brebes Barat

Jum'at, 17 Mei 2019 - 20:58 WIB
Sistem Satu Arah Rencananya dari Cibitung hingga Brebes Barat
Sistem Satu Arah Rencananya dari Cibitung hingga Brebes Barat
A A A
BREBES - Kepala Korlantas Polri Irjen Pol Refdi Andri meninjau jalur mudik Lebaran 2019 melalui Tol Jakarta-Cikampek hingga exit Tol Brebes Barat. Pantauan ini untuk memastikan pemberlakuan sistem satu arah (one way) sebagai antisipasi macet di Tol Trans Jawa.

Jika macet, sistem one way rencananya akan dimulai dari KM 25, Cibitung hingga KM 263, Brebes Barat. “Sebagaimana rencana semula yang direkayasakan adalah akan adanya one way dari kilometer 25 atau 29 sampai kilometer 263. Kemudian artinya pergerakan dari Semarang tentu akan ada simpul-simpul tertentu,” kata Refdi saat meninjau lokasi di Brebes Barat, Jawa Tengah, Jumat (17/5/2019).

Refdi menyebut di KM 263 tol Brebes Barat akan ada dua pergerakan arus kendaraan dari Jakarta menuju Semarang dan Semarang menuju Pantura. Titik ini yang menjadi perhatian saat arus mudik. (Baca juga: Jika Mudik Lebaran Macet Parah, Tol Diberlakukan Satu Arah )

“Karena memang setelah kilometer 263 ini akan ada dua pergerakan dari Jakarta menuju Semarang. Dari Semarang juga ada di sini sedikit saja kemudian memutar ke arah sini menuju Pantura. Di sinilah mungkin titik krusial. Di sini menjadi perhatian penting,” ujarnya.

Untuk jalur dari Jakarta menuju Semarang akan terbagi dua melalui jalur A dan B. Jalur A merupakan jalur sebenarnya kendaraan dari Jakarta menuju Semarang. Sedangkan, jalur B, jalur dari Semarang menuju Jakarta yang diubah menuju ke Semarang.

Rencananya jalur A akan dilalui kendaraan roda empat atau lebih, sedangkan jalur B dipersiapkan hanya untuk kendaraan roda empat. “Khusus untuk lajur A yang akan menuju Semarang tetap lewat kilometer 263 ini terus sampai Semarang. Sampai Batang, Kali Kuto, Kali Kangkung exit di situ sampai Krapyak,” terangnya. Lebih lanjut ia menyebut penerapan one way selama mudik Lebaran tak mengganggu lalu lintas di wilayah tersebut.
(poe)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4818 seconds (0.1#10.140)