WWF di Bali Sukses Digelar, Fadil Imran: Kuncinya Kolaborasi Semua Pihak

Sabtu, 25 Mei 2024 - 08:37 WIB
loading...
WWF di Bali Sukses Digelar,...
Kabaharkam Polri Komjen Pol Fadil Imran berterima kasih kepada seluruh personel Polri dan TNI yang telah bekerja keras mengamankan WWF ke-10 di Bali. Foto/Dok. SINDOnews
A A A
JAKARTA - World Water Forum (WWF) ke-10 yang diselengarakan 18-24 Mei 2024 di Bali sukses digelar. Kepala Badan Pemelihara Keamanan (Kabaharkam) Polri Komjen Pol Fadil Imran berterima kasih kepada seluruh personel Polri dan TNI yang telah bekerja keras mengamankan WWF ke-10 itu.

Fadil juga berterima kasih kepada seluruh instansi terkait yang telah berkolaborasi mendukung kelancaran acara tersebut. "Ini merupakan capaian besar yang harus disyukuri bersama," kata Fadil dalam keterangannya, Jumat (24/6/2024). Baca juga: Perputaran Ekonomi World Water Forum di Bali Diperkirakan Tembus Rp1,5 Triliun

Fadil juga berharap keindahan dan keramahan Pulau Dewata yang telah dirasakan peserta WWF dapat terus memancarkan pesonanya di mata dunia. "Terakhir sebagai Kaops Puri Agung 2024, saya ingin menyampaikan permintaan maaf yang sebesar-besarnya jika selama pelaksanaan terdapat kekurangan yang belum maksimal. Kami akan terus berusaha untuk memperbaiki dan meningkatkan kinerja di masa mendatang," ungkap mantan Kapolda Metro Jaya itu.

Diketahui WWF ke-10 yang diselenggarakan sejak 18 hingga 24 Mei 2024 di Bali telah selesai. Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono secara resmi menyerahkan mandat tuan rumah WWF ke-11 pada 2027 kepada Arab Saudi.

Kegiatan tersebut menghasilkan empat poin Deklarasi Menteri yang disahkan di akhir Pertemuan Tingkat Menteri. Deklarasi tersebut dihadiri 106 negara dan 27 organisasi Internasional.

Empat poin Deklarasi Menteri yang disahkan yaitu penetapan Hari Danau Sedunia, pendirian pusat keunggulan air di Asia Pasifik, pengelolaan air berkelanjutan di negara pulau kecil, dan penggalangan proyek-proyek air.
(poe)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Ajudan Jokowi: Serdik...
Ajudan Jokowi: Serdik Sespimmen Polri Dikreg ke-65 untuk Menimba Ilmu
Perwira Peserta Didik...
Perwira Peserta Didik Sespimmen Polri Sowan ke Jokowi, Minta Arahan Apa?
2 Kombes Pol Digeser...
2 Kombes Pol Digeser Kapolri, Kini Jabat Irwasda Polda
Kasus Pagar Laut Tangerang...
Kasus Pagar Laut Tangerang Tak Jelas, Mahfud MD Dorong Kejagung Ambil Alih dari Polisi
Deretan Kombes Pol yang...
Deretan Kombes Pol yang Masuk Daftar Mutasi Polri 13 April 2025
2 Komjen Polisi Dimutasi...
2 Komjen Polisi Dimutasi setelah Lebaran 2025, Salah Satunya Mantan Ajudan SBY
3 Komjen Polisi Bergelar...
3 Komjen Polisi Bergelar Profesor, Salah Satunya Pati Polri Penulis Buku Terbanyak
Polri Masih Berupaya...
Polri Masih Berupaya Evakuasi 12 Pendulang Emas yang Selamat dari Pembantaian KKB
4 Brigjen Pol Dipromosikan...
4 Brigjen Pol Dipromosikan Jadi Direktur di Internal Polri usai Kenaikan Pangkat Maret 2025
Rekomendasi
Tegas! Polda Metro Jaya...
Tegas! Polda Metro Jaya Ultimatum 4 Buronan Pembakaran Mobil Polisi di Depok Segera Serahkan Diri
3 Tujuan Rusia Menempatkan...
3 Tujuan Rusia Menempatkan Pesawat Tempur di Biak Papua
Puncak Peringatan Hari...
Puncak Peringatan Hari Kartini, Kongres Perempuan Dunia Bakal Digelar di Rembang
Berita Terkini
9 Produk Pangan Ini...
9 Produk Pangan Ini Mengandung Unsur Babi, 7 Sudah Kantongi Sertifikat Halal
21 menit yang lalu
KPK Janji Secepatnya...
KPK Janji Secepatnya Panggil Ridwan Kamil
36 menit yang lalu
MAKI Minta Hakim dan...
MAKI Minta Hakim dan Pengacara Kasus Suap Vonis CPO Rp60 Miliar Dihukum Berat
42 menit yang lalu
AI Harus Dimanfaatkan...
AI Harus Dimanfaatkan untuk Kepentingan Manusia
1 jam yang lalu
Paus Fransiskus Wafat,...
Paus Fransiskus Wafat, Gereja Katolik di Indonesia Adakan Kegiatan Duka hingga Misa Requiem
1 jam yang lalu
Gencatan Senjata Gaza...
Gencatan Senjata Gaza Palestina, Wakil PM Malaysia Sebut Negaranya Senada dengan Indonesia
1 jam yang lalu
Infografis
5 Negara Penguasa Harta...
5 Negara Penguasa Harta Karun Logam Tanah Jarang di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved