Komplet, Indonesia Terima Pesanan Kelima Pesawat C-130J-30 Super Hercules

Jum'at, 17 Mei 2024 - 06:09 WIB
loading...
Komplet, Indonesia Terima...
Indonesia kembali menerima pesawat C-130J-30 Super Hercules TNI AU dengan tail number A-1342 di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta pada Kamis (16/5/2024). Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Indonesia kembali menerima pesawat C-130J-30 Super Hercules TNI AU dengan tail number A-1342 di Landasan Udara (Lanud) Halim Perdanakusuma, Jakarta pada Kamis (16/5/2024). Total Indonesia sudah menerima lima pesawat C-130J-30 Super Hercules .

Kedatangan pesawat angkut militer produksi Lockheed Martin, Amerika Serikat (AS) itu melengkapi empat pesanan sebelumnya yang mulai dikirim dan tiba ke Indonesia sejak Maret 2023.

Komplet, Indonesia Terima Pesanan Kelima Pesawat C-130J-30 Super Hercules




"Kedatangan pesawat ini disambut langsung oleh Wakil Kepala Staf Angkatan Udara (Wakasau) Marsekal Madya TNI Andyawan Martono Putra," ujar Kepala Biro Humas Setjen Kementerian Pertahanan (Kemhan), Brigjen Edwin Adrian Sumantha kepada wartawan, Kamis (16/5/2024).

"C-130J-30 Super Hercules ini merupakan pesawat terakhir dari pesanan Kementerian Pertahanan (Kemhan) untuk memperkuat TNI AU," sambungnya.

Empat pesawat sebelumnya, kata Edwin, telah tiba pada Maret, Juni, Agustus 2023, dan Januari 2024 untuk memperkuat Skadron Udara 31 Wing I Lanud Halim Perdanakusuma.
(kri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1699 seconds (0.1#10.140)