Pagi Ini, Jokowi Resmikan Tambak Ikan Nila di Karawang
loading...
A
A
A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo ( Jokowi ) melakukan kunjungan kerja di Kabupaten Karawang , Jawa Barat, Rabu (8/5/2024). Jokowi berangkat dari Pangkalan TNI AU Atang Sendjaja, Kabupaten Bogor menggunakan helikopter Super Puma TNI AU, sekitar pukul 07.20 WIB.
Turut mendampingi Presiden Sekretaris Militer Presiden Mayjen TNI Rudy Saladin, Komandan Paspampres Mayjen TNI Achiruddin, serta Plt Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden M Yusuf Permana. Rombongan presiden dilepas oleh Danrem 061/Surya Kencana Brigjen TNI Faisol Izuddin Karimi serta Dan Wing 4 Lanud Atang Sendjaja Kolonel Pnb Asep Wahyu Wijaya.
Setibanya di Helipad Balai Layanan Usaha Produksi Perikanan Budidaya (BLUPPB) Desa Pusakajaya Utara, Kabupaten Karawang, Jokowi langsung menuju lokasi peresmian dengan menggunakan mobil. Di sana, Presiden Jokowi akan meresmikan Modeling Kawasan Tambak Budi Daya Ikan Nila Salin.
Selain itu, Presiden Jokowi juga akan melakukan panen perdana ikan nila salin di lokasi yang sama. Usai panen, Presiden Jokowi dan rombongan akan melanjutkan perjalanan menuju Pasar Baru, Kabupaten Karawang, untuk meninjau stok dan harga sejumlah bahan pangan.
Turut mendampingi Presiden Sekretaris Militer Presiden Mayjen TNI Rudy Saladin, Komandan Paspampres Mayjen TNI Achiruddin, serta Plt Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden M Yusuf Permana. Rombongan presiden dilepas oleh Danrem 061/Surya Kencana Brigjen TNI Faisol Izuddin Karimi serta Dan Wing 4 Lanud Atang Sendjaja Kolonel Pnb Asep Wahyu Wijaya.
Setibanya di Helipad Balai Layanan Usaha Produksi Perikanan Budidaya (BLUPPB) Desa Pusakajaya Utara, Kabupaten Karawang, Jokowi langsung menuju lokasi peresmian dengan menggunakan mobil. Di sana, Presiden Jokowi akan meresmikan Modeling Kawasan Tambak Budi Daya Ikan Nila Salin.
Selain itu, Presiden Jokowi juga akan melakukan panen perdana ikan nila salin di lokasi yang sama. Usai panen, Presiden Jokowi dan rombongan akan melanjutkan perjalanan menuju Pasar Baru, Kabupaten Karawang, untuk meninjau stok dan harga sejumlah bahan pangan.
(abd)