Rayakan HUT DPR, Istri Anggota Dewan Gelar Sejumlah Acara

Jum'at, 14 September 2018 - 16:43 WIB
Rayakan HUT DPR, Istri Anggota Dewan Gelar Sejumlah Acara
Rayakan HUT DPR, Istri Anggota Dewan Gelar Sejumlah Acara
A A A
JAKARTA - Persaudaraan Istri Anggota (PIA) DPR RI kompak memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) DPR RI ke-73. Ada berbagai rangkaian kegiatan menarik dilakukan baik yang bersifat sosial, fun games, penampilan seni musik maupun bazar.

HUT DPR RI yang mengambil tema “Bersatulah Indonesiaku” diawali dengan bakti sosial korban gempa bumi di Lombok, Selasa 4 September 2018. PIA DPR RI menyambangi dan memberikan bantuan berupa tenda, matras, selimut dan aneka macam kebutuhan pokok seperti minyak, telur, serta susu kepada korban gempa.

Ketiga daerah gempa yang dikunjungi adalah Desa Karang Montong Lauk, Desa Pemenang Timur, Kecamatan Pemenang, Kabupaten Lombok Timur. Selanjutnya Dusun Karang Langu, Desa Tanjung, Kecamatan Tanjung, Kabupaten Lombok Utara dan Desa Tegal Maja, Kecamatan Tanjung, Kabupaten Lombok Utara.

“Kami memilih menyambangi tiga desa tersebut karena berdasarkan hasil survei ketiga desa ini termasuk daerah yang masih sangat kurang bantuannya dari pemerintah daerah sehingga harus segera dibantu,” kata Wakil Ketua PIA DPR RI, Grace Fadli Zon di Jakarta, Jumat (14/9/2018).

Grace yang juga ketua rombongan PIA DPR berkunjung ke Lombok ditemani Lina Tampubolon dari Hanura, Latifah Zazuli dan Latifah Somad dari PKS, Vanty Doni Maryadi dari PDIP, dan Lia Haryo dari Gerindra.

Selain ke Lombok, PIA DPR juga menggelar donor darah bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI). Bertempat di Gedung Kaca Nusantara 1, acara ini disambut antusias oleh seluruh anggota PIA dan pegawai di lingkungan DPR RI. Hal ini terbukti dengan banyaknya donatur yang mendonorkan darah mereka.

“Alhamdulillah, donor darah kali ini diikuti oleh sejumlah donatur yang terdiri dari anggota PIA dan para pegawai di lingkungan DPR RI. Harapan kami acara seperti ini bisa meningkatkan solidaritas dan kepekaan sosial bagi seluruh anggota PIA dan para pegawai di lingkungan DPR RI," kata Ketua PIA, Lenny Bambang Soesatyo saat menghadiri acara donor darah.

Ucapan terima kasih juga disampaikan Ketua Panitia HUT DPR RI, Ike Soelitio. "Kami ucapkan banyak terima kasih kepada seluruh donatur yang telah mendonorkan darahnya. Insya Allah ini akan sangat membantu saudara-saudara kita yang membutuhkan," katanya.

Rangkaian HUT DPR RI akan ditutup Sabtu, 15 September 2018 dan itu merupakan acara puncak. Acara terdiri dari aneka lomba, fun games, bazar, dan seni musik.
(poe)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3812 seconds (0.1#10.140)