Siti Atikoh Dengarkan Curhat Peternak Sekaligus Pendukung Setia Jokowi Tak Pernah Dapat Bantuan

Jum'at, 12 Januari 2024 - 21:47 WIB
loading...
Siti Atikoh Dengarkan...
Siti Atikoh berdialog dengan pekerja, petani, dan peternak di pabrik Kerupuk Kemplang Cap Limo Iwak, Talang Buluh, Palembang Sumatera Selatan (Sumsel), Jumat (12/1/2024). Foto/Istimewa
A A A
JAKARTA - Istri capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo, Siti Atikoh Supriyanti safari politik ke Palembang. Dalam kesempatan ini, Siti Atikoh berdialog dengan pekerja, petani, dan peternak di pabrik Kerupuk Kemplang Cap Limo Iwak, Talang Buluh, Palembang Sumatera Selatan (Sumsel), Jumat (12/1/2024).

Kesempatan ini dimanfaatkan oleh salah satu peternak dan petani bernama Rebo untuk menyampaikan kesedihannya pada Atikoh. Kepada Atikoh, Rebo mengeluhkan tidak pernah menerima bantuan selama sepuluh tahun terakhir ini, tepatnya pada masa pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Padahal, pria tersebut mengaku masuk kategori tidak mampu. Rebo juga mengaku menjadi pemilih setia Jokowi pada Pilpres 2014 dan 2019. Namun, hal tersebut pun tidak membuatnya menerima bantuan sepeser pun, berbeda dengan era pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Siti Atikoh Dengarkan Curhat Peternak Sekaligus Pendukung Setia Jokowi Tak Pernah Dapat Bantuan






"Nah di sini mungkin perlu kami menjelaskan, pada masa Pak SBY kami selalu dapat bantuan, di masa Pak Jokowi ini, kok, ya pada masa SBY kami dapat sapi dan pupuk dapat. Kami dua periode memilih Pak Jokowi, tetapi enggak dapat bantuan,” kata Rebo menyampaikan keluhan kepada Atikoh.

Tidak hanya sekadar curhat, Rebo juga menyampaikan harapan dan menitip pesan untuk Ganjar Pranowo dan Mahfud MD jika nantinya benar-benar menjadi pemimpin RI. Dirinya ingin Ganjar-Mahfud membenahi pendataan pihak yang perlu dibantu pemerintah. Hal ini guna meminimalisir kesalahan dalam pemberian bantuan.

Selain itu, Ganjar dan Mahfud juga diharapkan bisa membantu petani dan peternak kecil agar mereka bisa mendapatkan kemudahan akses meminjam uang di bank. "Mohon kiranya nanti Pak Ganjar kalau bisa sekarang mohon bantu petani-petani ini, Bu. Mayoritas di sini petani dan peternak sapi," ujar Rebo.

Siti Atikoh mendengar segala penuturan Rebo dengan seksama. Ibunda Alam Ganjar itu juga terlihat mencatat segala keluhan dan pesan dari peternak asal Palembang itu. "Saya catat dahulu, ya, Pak, ya. Saya catat, tentu saya tidak bisa menjanjikan karena ini terkait dengan kebijakan, tetapi apa yang menjadi kebutuhan dari petani termasuk peternak itu pasti akan jadi prioritas," kata Atikoh.

Tentunya Atikoh pun tidak lupa untuk menyosialisasikan terkait program KTP Sakti milik Ganjar-Mahfud, sebuah kebijakan yang akan memperbaiki dan menyinkronkan data penerima manfaat. Program ini bakal membuat orang seperti Rebo tidak terlewat menerima bantuan kesejahteraan.

"Misalnya data di Palembang itu, kan, ada, ya. Data petani itu berapa, peternak berapa, yang menjadi penerima hak untuk mendapatkan bantuan itu siapa saja. Nanti akan terlihat, ya, Pak," kata Atikoh.

"Dengan perbaikan sistem seperti ini, harapannya, bantuan-bantuan itu akan benar-benar tepat sasaran, sehingga tidak melenceng kemana-mana. Saya catat, ya, terima kasih," pungkasnya.
(rca)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kolaborasi dengan Forum...
Kolaborasi dengan Forum Pemred Charity, BSI Apresiasi Insan Media
Jokowi Bersedia Jadi...
Jokowi Bersedia Jadi Dewan Pembina Rampai Nusantara
Prabowo Bangga Indonesia...
Prabowo Bangga Indonesia Pernah Dipimpin SBY dan Jokowi
Baznas-KSrelief Distribusikan...
Baznas-KSrelief Distribusikan 7.911 Paket Pangan Ramadan untuk 40 Kabupaten dan Kota
Ubedilah Badrun Sebut...
Ubedilah Badrun Sebut Efisiensi Anggaran Era Prabowo Akibat Buruknya Pemerintahan Jokowi
Ganjar-Mahfud Kalah...
Ganjar-Mahfud Kalah Pilpres 2024, Megawati: Ini Rekayasa dari Mana Pelajarannya?
Tuding OCCRP Proksi...
Tuding OCCRP Proksi untuk Sudutkan Jokowi, Joman: Kita Pantas Curiga!
7 Fakta tentang Masuknya...
7 Fakta tentang Masuknya Jokowi ke Daftar Finalis Pemimpin Terkorup Dunia 2024
Masuk Daftar Pemimpin...
Masuk Daftar Pemimpin Paling Korup versi OCCRP, Jokowi: Framing Jahat
Rekomendasi
Sinopsis Sinetron Kasih...
Sinopsis Sinetron Kasih Jannah, Kamis 13 Maret 2025: Jannah Kabur dari Rumah
Bacaan Zikir Wanita...
Bacaan Zikir Wanita Haid di Bulan Ramadan
Pengumuman Kinerja APBN...
Pengumuman Kinerja APBN Molor, Sri Mulyani Ungkap Masalahnya
Berita Terkini
7 Fakta Penting Mutasi...
7 Fakta Penting Mutasi Polri Maret 2025, 10 Polwan Jadi Kapolres hingga 10 Kapolda Digeser
6 menit yang lalu
Eksepsi Ditolak, Tom...
Eksepsi Ditolak, Tom Lembong: Kami Hormati Putusan Majelis Hakim
15 menit yang lalu
Presiden Bakal Umumkan...
Presiden Bakal Umumkan Tunjangan Guru ASN Langsung ke Rekening
1 jam yang lalu
Menkomdigi Sebut Status...
Menkomdigi Sebut Status Seskab Berlandaskan Kewenangan Konstitusional
2 jam yang lalu
Ahok Penuhi Panggilan...
Ahok Penuhi Panggilan Kejagung: Apa yang Saya Tahu Akan Saya Sampaikan!
2 jam yang lalu
Daftar Lengkap 10 Kapolda...
Daftar Lengkap 10 Kapolda Baru pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
3 jam yang lalu
Infografis
Ukraina Akui Jet tempur...
Ukraina Akui Jet tempur F-16 AS Tak Bisa Tandingi Su-35 Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved