Jokowi Dikabarkan Tak Beri Sambutan Virtual di HUT ke-51 PDIP

Rabu, 10 Januari 2024 - 10:16 WIB
loading...
Jokowi Dikabarkan Tak...
Perayaan HUT ke-51 Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) di Sekolah Partai, Jakarta Selatan, Rabu (10/1/2024). FOTO/TANGKAPAN LAYAR YOUTUBE PDIP
A A A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo ( Jokowi ) tak menghadiri perayaan HUT ke-51 Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan ( PDIP ), Rabu (10/1/2024). Jokowi juga dikabarkan tak akan memberi video sambutan secara virtual.

Hal itu dikonfirmasi oleh politikus PDIP Chico Hakim ketika ditanya terkait kemungkinan Jokowi memberi sambutan secara virtual pada perayaan HUT ke-51 PDIP.

"Saya rasa tidak (ada video sambutan dari Jokowi)," kata Chico saat ditemui di Sekolah Partai DPP PDIP, Jakarta Selatan, Rabu (10/1/2024).



Chico merasa tak masalah bila Jokowi absen dalam perayaan HUT ke-51 PDIP. Juru Bicara TPN Ganjar-Mahfud ini menghormati Jokowi yang tengah menjalankan tugas negara.

"Enggak masalah, karena kita sampaikan tadi kalau kita menghormati apa yang telah menjadi agenda Presiden Jokowi untuk bangsa dan negara ini. dan itu yang lebih tinggi daripada segalanya," ujarnya.

Untuk diketahui, Presiden Jokowi tidak hadir di perayaan HUT ke-51 PDIP karena sedang kunjungan ke luar negeri. Untuk itu, Wapres Ma'ruf Amin bakal menggantikan Jokowi untuk memenuhi undangan tersebut.

"Saya diundang, ini kan Pak Presiden pergi ke luar negeri, mungkin terpaksa saya harus hadir mewakili pemerintah untuk hadir dalam undangan itu," kata Wapres di sela menghadiri acara di Pendopo Kecamatan Prambanan, Jalan Raya Solo KM 17, Bokoharjo, Prambanan, Kabupaten Sleman, Yogyakarta, Selasa (9/1/2024).

Baca juga: Tak Hadiri HUT ke-51 PDIP, Hari Ini Jokowi Temui Presiden Marcos Jr di Filipina

Wapres mengatakan dirinya saat ini masih berada di Yogyakarta untuk menghadiri resepsi pernikahan putra Kanjeng Gusti Pangeran Adipati Arya (KGPAA) Paku Alam X. "Mudah-mudahan kalau tidak ada halangan. Artinya besok pagi saya harus kembali kalau begitu," ucap Wapres.

Diketahui, Presiden Jokowi akan melakukan kunjungan tiga negara di ASEAN pada 9 hingga 14 Januari mendatang.
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Purnawirawan TNI Tuntut...
Purnawirawan TNI Tuntut Penggantian Wapres Gibran, Ini Kata Ganjar Pranowo
Tim Hukum Hasto Sebut...
Tim Hukum Hasto Sebut Adanya Dugaan Pencatutan Nama Pimpinan Partai oleh Saeful Bahri
Connie Serahkan Dokumen...
Connie Serahkan Dokumen dan Video Rahasia Titipan Hasto ke Wasekjen PDIP
Gibran Buat Konten Bonus...
Gibran Buat Konten Bonus Demografi, PDIP: Jangan Banyak Bikin Video, Kerja Saja Gitu Lho!
Hari Kartini, Megawati...
Hari Kartini, Megawati Tegaskan Perempuan Bukan Makhluk yang Harus Tunduk dalam Diam
Megawati: Perempuan...
Megawati: Perempuan adalah Tiang Negara, jika Rapuh, Tergulinglah Masa Depan Bangsa
Ini Riwayat Pendidikan...
Ini Riwayat Pendidikan Seluruh Presiden Indonesia, Sudah Tahu?
Jenazah Brando Susanto...
Jenazah Brando Susanto Disemayamkan di Rumah Duka Carolus, Simpatisan PDIP Berdatangan
Pramono-Rano Karno Minta...
Pramono-Rano Karno Minta Dikritik Ribuan Kader PDIP Jakarta: Jangan Ragu!
Rekomendasi
Kegarangan Rafael Espinoza...
Kegarangan Rafael Espinoza Menang TKO, Pertahankan Sabuk WBO
3 Mata Uang Asia Ini...
3 Mata Uang Asia Ini Bisa Gulingkan Dominasi Dolar AS, Ada Tetangga Dekat Indonesia
Spesies Dinosaurus Misterius...
Spesies Dinosaurus Misterius Terdeteksi lewat Fosil Cakarl Besar
Berita Terkini
Prabowo Dukung RUU Perampasan...
Prabowo Dukung RUU Perampasan Aset, Ini Kata Para Penegak Hukum
Deretan Bintang yang...
Deretan Bintang yang Segera Tinggalkan TNI usai Mutasi Akhir April 2025
Ditelepon Prabowo, PM...
Ditelepon Prabowo, PM Australia Anthony Albanese Ingin Kunjungi Indonesia
Ambisi Kim Jong-un Membangun...
Ambisi Kim Jong-un Membangun Pariwisata Korea Utara
Prabowo Dukung RUU Perampasan...
Prabowo Dukung RUU Perampasan Aset, Kejagung: Presiden Memahami Kebutuhan Penegak Hukum
Apa Alasan Panglima...
Apa Alasan Panglima TNI Batalkan Mutasi 7 Perwira Tinggi, Salah Satunya Putra Try Sutrisno?
Infografis
Kocak! Trump Terapkan...
Kocak! Trump Terapkan Tarif di Kepulauan Tak Dihuni Manusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved