Ingatkan Netralitas Aparat, Perindo: Kami dan Rakyat akan Selalu Bersama Aiman Witjaksono

Kamis, 30 November 2023 - 20:15 WIB
loading...
Ingatkan Netralitas...
Ketua Bidang Politik DPP Partai Perindo Yusuf Lakaseng menilai, surat pemanggilan pemeriksaan terhadap Aiman Witjaksono oleh Polda Metro janggal. Foto/MPI
A A A
JAKARTA - Ketua Bidang Politik DPP Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Yusuf Lakaseng menyoroti surat pemanggilan pemeriksaan terhadap Aiman Witjaksono oleh Polda Metro Jaya pada Selasa, 28 November 2023 tengah malam.

Menurut Yusuf, pemanggilan terhadap Juru Bicara (Jubir) Partai Perindo tersebut terasa janggal. "Surat pemanggilan pemeriksaan ke Aiman dilakukan pada tengah malam menunjukkan keganjilan," kata Yusuf, Kamis (30/11/2023).

Karena itu, Yusuf -- yang juga merupakan Caleg DPR RI Dapil Sulawesi Tengah itu -- menyayangkan cara pihak kepolisian dalam menyurati Aiman untuk hadir pada pemanggilan tersebut, terlebih dikirim pada malam hari.

Baca juga: Aiman Dipanggil Polda Metro Jaya: Saya Serahkan ke Tim Hukum

Di sisi lain, Yusuf menilai, Aiman tidak akan gentar diperlakukan seperti itu. Sebagai seorang profesional dan berlatar jurnalis investigasi, Aiman sangat paham dan siap dengan risiko yang dihadapinya. "Bagi saya Aiman saat ini adalah pejuang demokrasi, dia bersuara lantang tentang netralitas aparat yang mulai goyang karena kepentingan politik," ungkap Yusuf.

Substansi kritik disampaikan Aiman, kata Yusuf, sejatinya adalah untuk mengingatkan aparat untuk bersikap netral dalam mengawal pesta demokrasi. "Itu adalah cara Aiman sebagai warga negara mencintai negerinya dan aparat kepolisian," jelasnya.

Baca juga: Partai Perindo: Megawati Dukung Aiman Kritisi Aparat Tidak Netral di Pemilu 2024

Yusuf pun berpesan kepada Aiman untuk tidak ragu, dan terus berjalan dengan kepala tegak. Bagi pejuang demokrasi, surat dari polisi itu adalah surat cinta yang menegaskan bahwa perjuangan Aiman berjalan di jalan yang benar. "Kami semua dan rakyat akan bersama Aiman," pungkasnya.

Sebelumnya, Polda Metro Jaya memanggil Juru Bicara Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud, Aiman Witjaksono pada Jumat, 1 Desember 2023 nanti. Aiman dipanggil untuk dimintai klarifikasi pernyataannya soal oknum Polri tak netral dalam Pemilu 2024.

Aiman menyebutkan, dirinya akan menyerahkan sepenuhnya kepada tim kuasa hukum yang telah ditunjuk. "Terkait pemanggilan oleh Polda Metro Jaya, saya akan serahkan ke Tim Hukum," kata Aiman dalam keterangan tertulisnya kepada MNC Portal Indonesia, Rabu, 29 November 2023.

Aiman mengaku menerima surat pemanggilan itu pada Selasa, 28 November 2023 malam. "Undangan pemanggilan ke Polda terhadap saya diantar ke rumah pukul 23.50 WIB," katanya.
(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Polda Metro Periksa...
Polda Metro Periksa 4 Orang Saksi Kasus Tudingan Ijazah Jokowi
Saksikan Rakyat Bersuara...
Saksikan Rakyat Bersuara 'Purnawirawan Bergerak, Wapres Gibran Digertak' Bersama Aiman Witjaksono, Arief Poyuono, Refly Harun, Malam Ini Live di iNews
Laporkan Penuduh Ijazah...
Laporkan Penuduh Ijazah Palsu ke Polisi, Jokowi: Sudah Menghina Saya Sehina-hinanya
Artis Jonathan Frizzy...
Artis Jonathan Frizzy Jadi Tersangka Kasus Vape Obat Keras
Profil 5 Orang yang...
Profil 5 Orang yang Dilaporkan ke Polisi terkait Ijazah Jokowi
Alasan Jokowi Laporkan...
Alasan Jokowi Laporkan Penuding Ijazah Palsu: Biar Jelas dan Gamblang
Legislator Partai Perindo...
Legislator Partai Perindo Salomiel Arnius Apresiasi Respons Cepat Pemda Kupang Atasi Abrasi di Lahan Bawang
Bantu Pedagang Kecil,...
Bantu Pedagang Kecil, Legislator Partai Perindo Jhony Kareth Bertekad Majukan UMKM Kota Sorong
Partai Perindo Sambut...
Partai Perindo Sambut Positif Rotasi Pejabat Jakarta, Effendi Syahputra: Program Kesejahteraan Rakyat Harus Jadi Prioritas
Rekomendasi
Diangkat dari Kisah...
Diangkat dari Kisah Nyata, Film Garin Nugroho Nyanyi Sunyi dalam Rantang Resmi Tayang
Salon Jadi Medan Perang...
Salon Jadi Medan Perang Gara-Gara Parkir! Bapak-bapak Sok Jagoan Bikin Netizen Murka!
Saksikan Siang Ini Cahaya...
Saksikan Siang Ini Cahaya Hati Indonesia Dikabulkan Tanpa Meminta di iNews
Berita Terkini
PBNU Khawatir Program...
PBNU Khawatir Program Dedi Mulyadi Ciptakan Anak Nakal yang Terlatih
Airlangga Terima Bintang...
Airlangga Terima Bintang Jasa Musim Semi 2025 dari Jepang
DPR Apresiasi Kinerja...
DPR Apresiasi Kinerja Polri Ungkap Ribuan Kasus Premanisme
Satria Arta Kumbara,...
Satria Arta Kumbara, Dipecat dari Marinir TNI AL, Kini Jadi Militer Rusia Lawan Ukraina
DPR Minta Pemerintah...
DPR Minta Pemerintah Jadi Juru Damai Konflik India-Pakistan
5 Kesamaan Jokowi dan...
5 Kesamaan Jokowi dan Dedi Mulyadi, Nomor 2 Kedepankan Hal-hal Populis Demi Simpati Rakyat
Infografis
Rakyat Swiss Minta Pembelian...
Rakyat Swiss Minta Pembelian 36 Jet Tempur F-35 AS Dibatalkan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved