Beri Dampak Positif, Pandawara Sukses Manfaatkan Medsos untuk Peduli Lingkungan

Jum'at, 10 November 2023 - 19:12 WIB
loading...
Beri Dampak Positif,...
Pandawara Group menjadi contoh sukses sekelompok anak muda yang berhasil memanfaatkan medsos khususnya terkait kepedulian terhadap lingkungan. Foto/IG Pandawaragroup
A A A
JAKARTA - Pandawara Group menjadi contoh sukses sekelompok anak muda yang berhasil memanfaatkan media sosial (medsos) untuk memberi pengaruh positif kepada masyarakat luas. Hal ini terlihat dari kegiatan positif mereka terkait kepedulian terhadap lingkungan.

Saat ini siapa yang tidak kenal dengan Pandawara Group? Kelompok pemuda peduli lingkungan asal Bandung, Jawa Barat, ini kerap berseliweran di media sosial saat sedang membersihkan sampah di sungai hingga pantai yang kotor dan tercemar. Konten video mereka sangat positif dan inspiratif bagi generasi muda khususnya generasi Z.

Kelompok yang beranggotakan lima orang pemuda ini, yakni Rifki Sa’dullah (22), Gilang Rahma (22), Muchamad Ikhsan (21), Rafly Pasya (22), dan Agung Permana (22) sukses menggerakkan generasi muda dan masyarakat umum untuk melakukan aksi bersih-bersih lingkungan.

Pada saat ini mereka diikuti oleh 8,4 juta pengguna di platform TikTok. Seringkali konten video mereka viral dan ditonton jutaan kali oleh pengguna media sosial, Jumat (10/11/2023).
Beri Dampak Positif, Pandawara Sukses Manfaatkan Medsos untuk Peduli Lingkungan

Gilang mengakui, Pandawara tidak pernah mengira apabila konten mereka akan mendapatkan respons yang sangat positif dari masyarakat Indonesia. Pada awalnya mereka melakukan aksi bersih-bersih lingkungan karena memang sudah geram dengan persoalan banjir yang tidak kunjung teratasi dengan baik.

Kegeraman ini bersifat personal karena rumah salah satu anggota Pandawara setiap musim hujan rutin dilanda musibah banjir. Kemudian mereka mencari tahu penyebab banjir kerap terjadi. Hingga mereka menemukan bahwa sampah yang menumpuk di sungai menjadi salah satu penyebab banjir tersebut.

"Awalnya Pandawara itu berangkat dari keresahan dan kegelisahan kita karena memang banjir itu terjadi terus-menerus. Dari kita kecil sampai remaja hingga dewasa masalah banjir tersebut belum menemukan solusi yang tepat," kata Gilang Rahma.

Pandawara kemudian turun sendiri ke sungai membersihkan sampah yang mengakibatkan banjir. Di enam bulan pertama, aksi Pandawara Group tidak direkam dalam bentuk video. Mereka tidak membagikan aksi mereka sama sekali ke media sosial. Aksi bersih-bersih sampah di sungai tersebut kemudian didokumentasikan oleh Pandawara Group karena mereka memiliki hobi fotografi dan videografi.

Sejak memulai aksi bersih-bersih di pertengahan tahun 2022 hingga saat ini Pandawara Group telah membersihkan lingkungan di 187 titik lokasi di seluruh Indonesia. Pandawara juga telah mengangkut lebih dari 620 ton sampah hingga saat ini.

"Sejauh ini impact-nya berdampak positif di masyarakat sehingga ada beberapa kelompok masyarakat yang mengikuti pergerakan kita seperti bersih-bersih sungai, bersih-bersih lingkungan," ujar Muhammad Rifqi.

Pandawara Group mengaku bersyukur karena aksi yang mereka lakukan memberi pengaruh positif kepada masyarakat. Mereka berharap akan ada lebih banyak orang yang terinspirasi untuk melakukan gerakan serupa.

Demi mewujudkan harapan tersebut, kelima pemuda ini mengajak masyarakat untuk memulai gerakan ‘One Day One Trash Bag’ yang bertujuan untuk mengumpulkan sampah di sekitar rumah masing-masing agar tidak berakhir di sungai dan mencemari lingkungan.

"Kita juga ingin mengubah persepsi bahwa bersih-bersih lingkungan dan menjaga lingkungan itu asyik loh," tegas Rifqi.

Berkat kerja keras mereka di bidang lingkungan, Pandawara mendapatkan tiga penghargaan di TikTok Awards 2023, yaitu Creator of The Year, Rising Star of The Year, dan Changesmakers of The Year. Selain itu, mereka mendapatkan undangan dari Kedutaan Besar Indonesia di Denmark melalui program Circular Economy and Solid Waste Management.

Pandawara Group sadar bahwa apresiasi yang mereka dapat merupakan kontribusi banyak pihak. Salah satu pihak yang berperan besar terhadap pencapaian mereka adalah platform TikTok. Mereka mengatakan TikTok memiliki andil dalam menyebarluaskan kegiatan mereka kepada masyarakat.

"Kami sangat terbantu dengan TikTok yang kami gunakan untuk menyebarluaskan informasi agar pergerakan kita ini diikuti oleh banyak orang. Dengan demikian, bisa tercipta habit baru bagi kita berlima dan masyarakat Indonesia secara umum," tutup Rifqi.

Pandawara Group merupakan bukti nyata bahwa content creator bisa berdampak positif terhadap kehidupan masyarakat. Kehadiran Pandawara Group di jagat medsos Tanat Air diharapkan dapat menginpirasi content creator lain untuk mengoptimalkan platform media sosial seperti TikTok untuk memberi inspirasi dan berbagi manfaat kepada sesama.
(maf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Pengungkapan Group Fantasi...
Pengungkapan Group Fantasi Sedarah Bukti Polri Hadir sebagai Pelindung dan Penjaga Moral Bangsa
Admin dan Anggota Grup...
Admin dan Anggota Grup Fantasi Sedarah Ditangkap, Politikus Gerindra Apresiasi Polisi
Ini Penampakan 6 Pelaku...
Ini Penampakan 6 Pelaku Kasus Grup Facebook Fantasi Sedarah usai Ditangkap Polisi
5 Persamaan Jokowi dengan...
5 Persamaan Jokowi dengan Dedi Mulyadi, dari Pemanfaatan Media Sosial hingga Angkat Kearifan Lokal
Komunikasi Etnografi...
Komunikasi Etnografi Kritikal dalam Menunjang DEI dan CSR Perusahaan
Kemhan Pastikan Pengendara...
Kemhan Pastikan Pengendara Mobil yang Diduga Sewa PSK di Pinggir Jalan Bukan Pegawainya
Viral Grup Inses di...
Viral Grup Inses di Facebook, Komisi III DPR: Melanggar Hukum dan Norma Kesusilaan
Tegas! Polisi Minta...
Tegas! Polisi Minta Netizen Berhenti Sebarkan Konten Grup Facebook Fantasi Sedarah
Polda Metro Jaya Pastikan...
Polda Metro Jaya Pastikan Usut Tuntas Group Facebook Fantasi Sedarah
Rekomendasi
Beda Kelas Indonesia...
Beda Kelas Indonesia dan Korea dalam Mengelola Keamanan Siber: yang Satu Transparan, Lainnya Saling Lempar Tanggung Jawab
PLN Mobile Color Run...
PLN Mobile Color Run 2025 Ajang Promosi Keindahan dan Sejarah Palembang
Ditetapkan Jadi Rektor,...
Ditetapkan Jadi Rektor, Prof Maskuri Siap Jadikan USG Kampus Taraf Dunia
Berita Terkini
Jokowi Lolos Seleksi...
Jokowi Lolos Seleksi UGM Tercatat di Koran Tahun 1980-an
UU Polri Digugat ke...
UU Polri Digugat ke MK, Dasarnya Dinilai Multitafsir
Dasar Hukum Penempatan...
Dasar Hukum Penempatan Irjen Iqbal sebagai Sekjen DPD sesuai Semangat TAP MPR dan UU Polri
Pengungkapan Group Fantasi...
Pengungkapan Group Fantasi Sedarah Bukti Polri Hadir sebagai Pelindung dan Penjaga Moral Bangsa
INH Salurkan Bantuan...
INH Salurkan Bantuan Air Bersih dan Paket Sembako untuk Ribuan Warga Gaza Palestina
Bareskrim Tampilkan...
Bareskrim Tampilkan Foto Ijazah Asli dan Jokowi saat Kuliah di UGM, Ini Penampakannya
Infografis
5 Dampak Positif yang...
5 Dampak Positif yang Didapat Houthi karena Serangan Koalisi AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved