Mutasi TNI Terbaru, 41 Kolonel Pecah Bintang, Ini Daftar Lengkapnya

Jum'at, 06 Oktober 2023 - 08:46 WIB
loading...
Mutasi TNI Terbaru, 41 Kolonel Pecah Bintang, Ini Daftar Lengkapnya
Sebanyak 41 perwira menengah (Pamen) TNI dari Angkatan Darat (AD), Angkatan Laut (AL), dan Angkatan Udara (AU) pecah bintang. Foto
A A A
JAKARTA - Sebanyak 41 perwira menengah (Pamen) TNI dari Angkatan Darat (AD), Angkatan Laut (AL), dan Angkatan Udara (AU) pecah bintang. Hal itu menyusul kebijakan mutasi terbaru yang dikeluarkan Panglima TNI Laksamana Yudo Margono.

Kebijakan mutasi tersebut tercantum dalam Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/1127/X/2023 tentang Pemberhentian dari dan Pengangkatan Dalam Jabatan di Lingkungan Tentara Nasional Indonesia.

Ditetapkan Panglima TNI Laksamana Yudo Margono pada Senin, 2 Oktober 2023, total ada 156 perwira TNI yang dimutasi, dirotasi, dan mendapatkan promosi jabatan.



Dengan tugas dan tanggung jawab baru, para perwira tersebut akan mendapatkan kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi menjadi Brigadir Jenderal (Brigjen) untuk TNI AD, Laksamana Pertama (Laksma) untuk TNI AL, dan Marsekal Pertama (Marsma) untuk TNI AU.



Berikut ini nama-nama perwira TNI AD, AL, dan AU yang pecah bintang.

1. Kolonel Czi M. Leo Pola Ardiansya S, jabatan lama Kabid Matrad Pus Alpalhan Baranahan Kemhan diangkat menjadi Kapuskon Baranahan Kemhan menggantikan Brigjen TNI Ramses Limbong yang dimutasi menjadi Warek Bid. Keuangan dan Umum Unhan

2. Kolonel Inf. Benny Wahyudi Haryanto, jabatan lama Kasubdit Wilrat Dit. Wilhan Ditjen Strahan Kemhan diangkat menjadi Wakil Direktur Bid. Keuangan dan Umum Pascasarjana Unhan menggantikan Brigjen TNI Hari Santoso yang dimutasi menjadi Pati Mabes TNI AD dalam rangka pensiun

3. Kolonel Kav. Rusdi, jabatan lama Auditor Madya Itjen Kemhan diangkat menjadi Ir III Itjen Kemhan menggantikan Marsma TNI Sugiharto Prapto W yang dimutasi menjadi Sesitjen Kemhan

4. Kolonel Tek Tisna Kurniawan, jabatan lama Dandenma Mabesau, diangkat menjadi Kapus BMN Baranahan Kemhan menggantikan Marsma TNI Agus Ismanto yang dimutasi menjadi Pati Mabes TNI AU dalam rangka pensiun

5. Kolonel Czi Harry Priyatna, jabatan lama Anjak Madya Bid. Gun Energi Buatan Dit Fasjas Ditjen Kuathan Kemhan diangkat menjadi Wakil Dekan Bid. Akademik dan Kemahasiswaan Fakultas Strategi Pertahanan Unhan menggantikan Brigjen TNI Ari Pitoyo Sumarno yang dimutasi menjadi Dosen Tetap Unhan.

6. Kolonel Ckm Jonny, jabatan lama Kadep Penyakit Dalam RSPAD Gatot Soebroto, diangkat menjadi Wakil Dekan Bid. Akademik dan Kemahasiswaan Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Unhan menggantikan Marsma TNI Arief Setiawan yang dimutasi menjadi Dosen Tetap Unhan

7. Kolonel Pnb I Ketut S. Wahyu Wijaya jabatan lama Dirjian Air Power Seskoau diangkat menjadi Dir B Bais TNI menggantikan Marsma TNI Destianto Nugroho Utomo yang dimutasi menjadi Danlanud Halim Perdanakusumah

8. Kolonel Laut (P) Eka Satari, jabatan lama Paban V/Kerkamtas Sops TNI diangkat menjadi Direktur Kerja Sama pada Deputi Bidang Informasi Hukum dan Kerja Sama Bakamla, menggantikan Laksma TNI Ferry Supriadi yang dimutasi menjadi Direktur Kebijakan Kamla Deputi Bid. Kebijakan dan Strategi Bakamla

9. Kolonel Sus Siswanta, jabatan lama Waasintel Kaskoopsudnas diangkat menjadi Kepala Biro Perencanaan dan Keuangan BNPP (Basarnas) menggantikan Marsma TNI Roy R. Bachtiar yang dimutasi menjadi Pati Mabes TNI AU dalam rangka pensiun

10. Kolonel Chb. Denih Dahtiar, jabatan lama Pamen Sahli Bid. Intel Siber Pok Sahli Bais diangkat menjadi Direktur Sistem Komunikasi BNPP (Basarnas) menggantikan Brigjen TNI Widjang Pranjoto yang dimutasi menjadi Pati Mabes TNI AD dalam rangka pensiun

11. Kolonel Pnb. Arief Hartono, jabatan lama Sesdisbangopsau diangkat menjadi Bandep Ur. Lingkungan Strategi Regional Deputi Bid. Pengkajian dan Penginderaan Setjen Wantanas menggantikan Marsma TNI Sugeng Wiwoho yang dimutasi menjadi Pati Mabes TNI AU dalam rangka pensiun

12. Kolonel Arh. M. Hasyim Lalhakim, jabatan lama Analisa Kebijakan Madya Bid. Sosial Ru TU dan Prot Setjen Kemhan diangkat menjadi Aspotwil Kaskogabwilhan II menggantikan Laksma TNI Apri Suryanta, yang dimutasi menjadi Aspers Kaskogabwilhan II

13. Kolonel Cku. Heri Hermawan, jabatan lama Ir Ditkuat diangkat menjadi Wakapusku TNI menggantikan Laksma TNI Poedji Santoso yang dimutasi menjadi Kapusku TNI

14. Kolonel Inf. Wawan Hermawan, jabatan lama Wadandenmabesad diangkat menjadi Kapoksahli Pangdam III/Slw menggantikan Brigjen TNI Kuat Budiman yang dipromosikan menjadi Pa Sahli Tk III KSAD Bid. Polkamnas

15. Kolonel Chk. Agus Hari Suyanto, jabatan lama Tua Tim Dosen Kumper STHM Ditkumad diangkat menjadi Waorjen TNI Babinkum TNI menggantikan Marsma TNI Bambang Subiyantoro yang dimutasi menjadi Staf Khusus KSAU

16. Kolonel Czi Raflan, jabatan lama Paban Sahli KSAD Bid. Ekku diangkat menjadi Pa Sahli Tk II KSAD Bid. Was Eropa dan Amerika menggantikan Brigjen TNI I Nengah Wiraatmaja yang dipromosikan menjadi Kapusziad

17. Kolonel Ckm. Rusmanto Joko Sambodo, jabatan lama Kabidbangprofnakes Lain Sdirprofnakes RSPAD Gatot Soebroto diangkat menjadi Ka SPI RSPAD Gatot Soebroto menggantikan Brigjen TNI Subandono Bambang I yang dipromosikan menjadi Kapoksahli Ka RSPAD Gatot Soebroto

18. Kolonel Czi Ferry Kistiana Arubinata, jabatan lama Pamen Ahli Bid. Ilpengtek Kodiklatad diangkat menjadi Widyaiswara Bid. Metodologi Riset Seskoad menggantikan Brigjen TNI Joko Triyanto yang dimutasi menjadi Danpusdikpengmilum Kodiklatad

19. Kolonel Caj. Ridwan, jabatan lama Paban VI/BIN PNS Spersad diangkat menjadi Kadisbintalad menggantikan Brigjen TNI Nur Salam yang dimutasi menjadi Pati Mabes TNI AD dalam rangka pensiun

20. Kolonel Czi. Faried Darman Hamid, jabatan lama Dosen Utama Seskoad diangkat menjadi Dircab Pusziad menggantikan Brigjen TNI Mochamad Asrofi yang dimutasi menjadi Pati Mabes TNI AD dalam rangka pensiun

21. Kolonel Inf. Herry Steve S, jabatan lama Paban Sahli KSAD Bid. Kum diangkat menjadi Widyaiswara Bid. Tahnas Seskoad menggantikan Brigjen TNI Masduki yang dimutasi menjadi Dirlem Seskoad

22. Kolonel Inf. Adek Chandra Kurniawan, jabatan lama Paban IX/Binsahlur Spersad diangkat menjadi Danrem 092/Mrl Kaltara Kodam VI/Mlw menggantikan Brigjen TNI Ari Estefanus yang dimutasi menjadi Irdam VIII/Ksr

23. Kolonel Inf. Washington Simanjuntak, jabatan lama Ir Pusjianstralitbang diangkat menjadi Waaslad KSAD Bid.Renlat menggantikan Brigjen TNI Yusman Madayun yang dimutasi menjadi Danrem 084/BJ Surabaya Kodam V/Brw

24. Kolonel Kav. Jala Argananto, jabatan lama Pamen Denmabesad diangkat menjadi Dirum Pussenkav menggantikan Brigjen TNI Taufik Budi Santoso yang dimutasi menjadi Pa Sahli Tk II KSAD Bid. Kumham dan Narkoba

25. Kolonel Inf. Kristomei Sianturi, jabatan lama Paban IV/Opsdagri Sops TNI diangkat menjadi Kadispenad menggantikan Brigjen TNI Hamim Tohari yang dimutasi menjadi Pa Sahli Tk II Bid. KSAD Bid. LH

26. Kolonel Cba. Hery Ismailliya, jabatan lama Paban II/Bekum Slog TNI diangkat menjadi Dirum Pusbekangad menggantikan Brigjen TNI Gusman Hakim yang dimutasi menjadi Ir Pusbekangad

27. Kolonel Inf. Totok Sutriono, jabatan lama Pamen Denmabesad diangkat menjadi Danrem 181/PVT (Sorong) Kodam XVIII/Ksr menggantikan Brigjen TNI Juniras Lumban Toruan yang dimutasi menjadi Kapoksahli Pangdam XVIII/Ksr

28. Kolonel Ckm (K) Amin Ibrizatun, jabatan lama Kadep Penyakit Kulkel RSPAD Gatot Soebroto diangkat menjadi Dirbang Riset RSPAD Gatot Soebroto menggantikan Brigjen TNI Yenny Purnama yang dimutasi menjadi Dirum RSPAD Gatot Soebroto

29. Kolonel Cba. Atjep Mihardja Soma, jabatan lama Kasubditbinkanpermin Sdircab Pusbekangad diangkat menjadi Dircab Pusbekangad menggantikan Brigjen TNI Frans Surya Ginting yang dimutasi menjadi Staf Khusus KSAD

30. Kolonel Laut (T) Laswanto, jabatan lama Waaslog Kaskogabwilhan I diangkat menjadi Kapokli Pushidrosal menggantikan Laksma TNI Suhendro yang dimutasi menjadi Pati Mabes TNI AL dalam rangka pensiun

31. Kolonel Laut (S) Edi Rusdiyanto, jabatan lama Kabag Analisa Evaluasi dan Tindak Lanjut Set Itjen Kemhan diangkat menjadi Ir II Itjen Kemhan menggantikan Laksma TNI Yos Sumiarsa yang dimutasi menjadi Dosen Tetap Unhan

32. Kolonel Laut (PM) Julkiply, jabatan lama Dirbingakkum Puspomal diangkat menjadi Wadan Puspomal menggantikan Laksma TNI Hari Murti yang dimutasi menjadi Pati Mabes TNI AL dalam rangka pensiun

33. Kolonel Laut (K) I Nyoman Armawan, jabatan lama Wakabin Rumkital Dr. Rml Diskesal diangkat menjadi Pati Sahli KSAL Bid. Soskumdang menggantikan Laksma TNI Gigih Imanta yang dimutasi menjadi Staf Khusus KSAL

34. Kolonel Mar Joni Sulistiawan, jabatan lama Wadan Pasmar 1 Kormar diangkat menjadi Danlantamal V Sby Koarmada II menggantikan Laksma TNI Eko Wahjono yang dipromosikan menjadi Wadan Kodiklatal

35. Kolonel Laut (S) Mohamad Iskandar, jabatan lama Pakoorwas Itjenal diangkat menjadi Irben Itjenal Mabesal menggantikan Laksma TNI Dedy Junaedi yang dimutasi menjadi Dirum Kodiklatal

36. Kolonel Pnb. Dedy Ilham S. Salam, jabatan lama Paban I/ Ren Spotdirga diangkat menjadi Pati Sahli KSAU Bid. Air Power menggantikan Marsma TNI Juniar Pandjaitan yang dimutasi menjadi Pati Mabes TNI AU dalam rangka pensiun

37. Kolonel Lek. Stefanus Arif, jabatan lama Sesdislitbangau diangkat menjadi Kapuslitbang Iptekhan Balitbang Kemhan menggantikan Marsma TNI R. Bambang Ismiyadi yang dimutasi menjadi Kadisinfolahtaau

38. Kolonel Lek. K.S.P Pandjaitan, jabatan lama Kepala Subdirektorat Komunikasi dan Elektronika Dit Fasjas Ditjen Kuathan Kemhan diangkat menjadi Pati Sahli KSAU Bid. Sumdanas menggantikan Marsma TNI B. Antar Samodra yang dimutasi menjadi Staf Khusus KSAU

39. Kolonel Laut (P) Eko Wahyono, jabatan lama Pamen Sahli Bid. Ekojahpers Sahli Bid. Ekojemen Sahli KSAL diangkat menjadi Tenaga Ahli Pengkaji Madya Bid. Sismennas Lemhannas menggantikan Brigjen TNI Mohamad Rohadi yang dimutasi menjadi Dirprogbangjian Debidjianstrat Lemhannas

40. Kolonel Inf. Pramungkas Agus T, jabatan lama Kadep Faljuang Sesko TNI diangkat menjadi Dirdik Sesko TNI menggantikan Brigjen TNI Wawan Pujiatmoko yang dimutasi menjadi Staf Khusus KSAD

41. Kolonel Laut (KH/W) Weningingtyas Alindri, jabatan lama Sahli D Jemen Pok Sahli Koarmada II diangkat menjadi Seklem AAL menggantikan Laksma TNI Ni Ketut Prabhawati yang dimutasi menjadi Staf Khusus KSAL.
(cip)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1259 seconds (0.1#10.140)