5 Fakta Letjen Suhartono, Eks Danpaspampres dan Dankormar yang Baru Dilantik Jadi Irjen TNI

Senin, 02 Oktober 2023 - 06:06 WIB
loading...
5 Fakta Letjen Suhartono,...
Mantan Danpaspampres dan Dankormar Letjen TNI (Mar) Suhartono resmi menjabat sebagai Inspektur Jenderal Tentara Nasional Indonesia (Irjen TNI). Foto/Puspen TNI
A A A
JAKARTA - Mantan Danpaspampres dan Dankormar Letjen TNI (Mar) Suhartono resmi menjabat sebagai Inspektur Jenderal Tentara Nasional Indonesia (Irjen TNI) . Suhartono yang sebelumnya menjabat Komandan Komando Pembinaan Doktrin, Pendidikan, dan Latihan Angkatan Laut (Dankodiklatal) menggantikan Laksdya TNI Angkasa Dipua dalam rangka pensiun.

Adapun Upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Irjen TNI dari Laksdya TNI Angkasa Dipua kepada Letjen TNI (Mar) Suhartono berlangsung di Aula Gatot Soebroto Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Jumat 29 September 2023. Upacara Sertijab itu dipimpin oleh Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono.

Baca juga: Deretan Jenderal TNI AD yang Dimutasi Panglima TNI di Akhir September 2023

“Sertijab ditandai dengan pengambilan sumpah jabatan oleh Panglima TNI dilanjutkan dengan penandatanganan pakta integritas yang disaksikan oleh Kababinkum dan Kaorjen TNI,” bunyi siaran pers dari Puspen TNI dikutip, Senin (2/10/2023).

Pelaksanaan sertijab berdasarkan Keputusan Panglima Tentara Nasional Indonesia Nomor Kep/1111/IX/2023 tanggal 27 September 2023 tentang pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan Tentara Nasional Indonesia. Laksdya TNI Angkasa Dipua menjadi Pati Mabes TNI AL (dalam rangka pensiun), sedangkan Letjen TNI (Mar) Suhartono sebelumnya dari Dankodiklatal selanjutnya dipercayakan menjabat Irjen TNI.

Lantas, siapakah sebenarnya sosok Letjen TNI (Mar) Suhartono? Untuk mengenalnya lebih jauh, simak sejumlah fakta Letjen TNI (Mar) Suhartono berikut ini.

Fakta Letjen TNI (Mar) Suhartono

1. Jebolan AAL Angkatan ke-XXXIV

Letjen TNI (Mar) Suhartono merupakan jebolan Akademi Angkatan Laut (AAL) angkatan ke-XXXIV/tahun 1988 dari satuan Korps Marinir (Denjaka). Namanya menambah daftar lulusan AAL angkatan ke-XXXIV/tahun 1988 yang menembus pangkat bintang tiga.

Selain dirinya, lulusan AAL angkatan ke-XXXIV yang juga menyandang pangkat jenderal bintang tiga adalah Laksamana Madya TNI Herru Kusmanto. Dia saat ini menjabat sebagai Panglima Komando Armada (Pangkoarmada) RI.

2. Dua Kali Jadi Dandenjaka

Suhartono tercatat dua kali menjabat sebagai Komandan Detasemen Jala Mangkara (Dandenjaka). Denjaka merupakan detasemen penanggulangan teror aspek laut gabungan dari personel Komando Pasukan Katak dan Batalyon Intai Amfibi Korps Marinir TNI AL.

Suhartono pertama kali menjabat sebagai Komandan pasukan elite TNI AL berjuluk Hantu Laut itu pada tahun 2005-2008 sebelum masa validasi organisasi. Saat itu, ia masih berpangkat Letnan Kolonel.

Ia kembali dipercaya menjadi Dandenjaka setelah validasi organisasi pada tahun 2011 hingga 2012. Ia menjadi Dandenjaka pertama setelah validasi organisasi dengan menyandang pangkat Kolonel.

3. Banyak Menempati Jabatan Penting

Pada sepak terjangnya di militer, prajurit kelahiran Batang, Jawa Tengah pada 15 April 1966 ini mengawali kariernya sebagai DPB Kodikal (1988-1989). Seiring waktu, dia mulai dipercaya untuk menempati berbagai posisi strategis.

Selain Dandenjaka, Suhartono juga pernah menduduki sejumlah jabatan penting lainnya semasa berpangkat Kolonel yakni, Asintel Danlantamal VIII/Manado (2008-2010), Danlanal Biak (2010-2011), Danbrigif 2/Marinir (2013-2014), Sahli Pang B Han Koarmabar (Dikreg XL Sesko TNI TA. 2013) (2014), Asrena Dankormar (2014-2015), dan Danmen AAL (2015-2016).

Suhartono kemudian pecah bintang menjadi Brigjen dengan mengan amanat sebagai Danlantamal XI/Merauke tahun 2016 hingga 2017. Karier militernya semakin bersinar ketika dipercaya menjadi Komandan Pasukan Pengamanan Presiden (Danpaspampres) pada 2017 sampai 2018 menggantikan Letjen TNI Maruli Simanjuntak sekaligus menambah bintang di pundaknya.

Selanjutnya, dia ditunjuk mengisi posisi Komandan Korps Marinir (Dankormar) menggantikan Letjen TNI Bambang Suswantono. Dia menjabat Dankormar ke-23 dari 27 Desember 2018 hingga 21 Januari 2022.

Karier militer Suhartono semakin tak terbendung ketika mendapat promosi menjadi Komandan Komando Pembinaan Doktrin Pendidikan dan Latihan TNI Angkatan Laut (Dankodiklatal) pada 21 Januari 2022. Dia mengisi jabatan ini sampai 29 September 2023, hingga akhirnya ditunjuk mengisi jabatan baru sebagai Inspektur Jenderal Tentara Nasional Indonesia (Irjen TNI) ke-22.

4. Ikut Operasi Pembebasan Awak KM Sinar Kudus di Somalia

Suhartono pernah mengikuti operasi tempur, salah satunya pembebasan Awak KM Sinar Kudus di Somalia. Kala itu Suhartono masih menjadi Dankormar.

Suhartono menceritakan operasi ini berawal saat Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mendapat laporan Kapal MV Sinar Kudus yang menuju Rotterdam dibajak di perairan Laut Arab. SBY lalu memerintahkan pembebasan kapal dan seluruh krunya.

Detasemen Jala Mangkara atau Denjaka ditugaskan untuk melakukan misi ini. Sebagai dukungan, dikirim juga Sat 81/Penanggulangan Teror Kopassus, TNI AD, Pasukan Katak (Kopaska TNI AL), hingga beberapa kapal tempur.

Operasi pun dilakukan, empat perompak tewas dibidik peluru dan mayatnya terlempar ke laut. Kapal MV Sinar Kudus bersama seluruh awaknya berhasil diselamatkan.

5. Jadi Warga Kehormatan BIN

Pria yang pernah menempuh pendidikan The Rock Counter Terorism dan Militaire De Parachutiste CRS ini merupakan Warga Kehormatan Rajawali Badan Intelijen Negara (BIN). Dia diangkat menjadi Warga Kehormatan BIN ketika menjabat Dankormar.

Pengangkatan warga kehormatan ini dilaksanakan dalam sebuah prosesi acara “Inaugurasi Peningkatan Statuta Sekolah Tinggi Intelijen Negara (STIN) dan Peresmian Patung Bung Karno, Inspirator Sekolah Tinggi Intelijen Negara (STIN)" di STIN Sentul, Bogor, Jawa Barat pada Rabu 9 September 2020.

Dalam sambutannya Kepala BIN Jenderal Pol (Purn) Budi Gunawan menyampaikan pengangkatan warga kehormatan ini diberikan pada tokoh yang dianggap punya peran atau berjasa dalam pengembangan BIN.

Baca juga: Mantan Perisai Hidup Jokowi Resmi Jabat Irjen TNI Gantikan Anak Pejuang PDRI

"Selain Dankormar tokoh-tokoh lain yang diangkat sebagai warga kehormatan BIN antara lain, Ketua MPR Bambang Soesatyo, Ketua DPR Puan Maharani, Menpan RB Tjahjo Kumolo, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Wakil Menteri Pertahankan Sakti Wahyu Trenggono, Jenderal TNI (Purn) Hendropriyono, dan Ketua Komisi I DPR Meutya Hafid,” katanya.
(kri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Daftar Pati TNI AL Dimutasi...
Daftar Pati TNI AL Dimutasi Panglima TNI Penghujung April 2025, Ini Nama-namanya
4 Brigjen TNI Digeser...
4 Brigjen TNI Digeser ke Daerah oleh Jenderal Agus Subiyanto pada Mutasi April 2025
3 Panglima TNI dari...
3 Panglima TNI dari Matra Laut, Ada yang Pernah Menjabat Pangkogabwilhan I
Daftar Perwira Tinggi...
Daftar Perwira Tinggi TNI AL yang Dimutasi di Akhir April 2025, Ini Nama-namanya
4 Pati TNI Angkatan...
4 Pati TNI Angkatan Udara Pensiun, Nomor 2 Lulusan AAU 1988
TNI Jaga Kejaksaan,...
TNI Jaga Kejaksaan, Hasan Nasbi Sebut Biasa Saja
Sambangi Sarang Petarung...
Sambangi Sarang Petarung di Bhumi Marinir Karangpilang, Masyarakat Jajal Kendaraan Tempur
Riwayat Pendidikan Letjen...
Riwayat Pendidikan Letjen TNI Kunto Arief Wibowo, Putra Try Sutrisno yang Batal Dimutasi
Dua Kejurnas Karate...
Dua Kejurnas Karate Sukses Digelar, Lemkari Bertekad Cetak Karateka Berkarakter
Rekomendasi
Tembus Top 50 Global...
Tembus Top 50 Global Spotify, Ini 5 Fakta Menarik Lagu Mangu dari Fourtwnty
Ada Demo Ojol dan Taksi...
Ada Demo Ojol dan Taksi Online Besok, Polisi Imbau Masyarakat Hindari Ruas Jalan Ini
IQOS dan Seletti Kolaborasi...
IQOS dan Seletti Kolaborasi Ubah Wajah Masa Depan Industri Tembakau
Berita Terkini
Profil Akhmad Wiyagus,...
Profil Akhmad Wiyagus, Peraih Hoegeng Awards yang Kini Sandang Pangkat Komjen Pol
Hima Persis Rumuskan...
Hima Persis Rumuskan Manifesto 2045, Mantan Ketum Beri Pandangan
Bertemu PM Thailand,...
Bertemu PM Thailand, Prabowo Suarakan Gencatan Senjata Palestina dan Damai Myanmar
DPD RI-Kemenko PMK Bersinergi...
DPD RI-Kemenko PMK Bersinergi Tingkatkan Kualitas Pembangunan Manusia
Dubes RI di Kamboja...
Dubes RI di Kamboja Terima Kunjungan Sespimti Polri, Bahas Kejahatan Lintas Negara dan Pelindungan WNI
Partai Perindo Sumut...
Partai Perindo Sumut Perkuat Konsolidasi, Angela Tanoesoedibjo: Saya Optimistis untuk 2029, Kekuatan Kita Besar
Infografis
Ayesha Farooq, Pilot...
Ayesha Farooq, Pilot Jet Tempur Perempuan Pakistan yang Jadi Pahlawan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved