Rayakan HUT ke-30, Tisabilaga TNI AD Gelar Reuni Akbar di Kodam Jaya

Senin, 25 September 2023 - 12:57 WIB
loading...
Rayakan HUT ke-30, Tisabilaga...
Tamtama Prajurit Karier-1 bersama Keluarga Besar Almamater Secata PK-1 TA. 1993 (Tisabilaga) se-Jabodetabek menggelar reuni akbar di Makodam Jaya.
A A A
JAKARTA - Tamtama Prajurit Karier-1 bersama Keluarga Besar Almamater Secata PK-1 TA. 1993 (Tisabilaga) se-Jabodetabek menggelar reuni akbar. Reuni yang diselenggarakan di Aula Ahmad Yani Makodam Jaya Jalan Mayjen Sutoyo, Cililitan, Jakarta Timur pada Sabtu 23 September 2023 ini dihadiri ratusan anggota.

Ketua Tisabilaga Jabodetabek Letda Inf Mujahid menyampaikan, tahun ini Tisabilaga memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) nya yang ke - 30 tahun pengabdiannya kepada bangsa dan negara. Menurut Mujahid, perayaan HUT ini dirangkai dengan acara reuni akbar.

“Kegiatan ini sangat penting guna menjalin terus paguyuban antarsatu angkatan walaupun berbeda satuan namun tetap berjalan dengan baik dan terima kasih kepada Ketua Panitia Pelda Hadi Prayitno beserta staf dan donator,” ungkapnya, Senin (25/9/2023).



Menurut Mujahid, walaupun semua anggota berasal dasar pendidikan tamtama namun tetap solid dan kompak. Semua peserta yang hadir pada acara reuni ini tampak begitu bersuka cita, melepas semua kerinduan yang selama ini tersimpan dalam suasana yang penuh keakraban dan keceriaan.

“Keluarga besar Tisabilaga se-jabodetabek berharap semua anggota tetap guyub, sehat, sukses, bahagia dan bagi yang tidak sempat hadir pada reuni kali ini akan bisa pada hadir pada kesempatan yang akan datang,” katanya.

Ketua Panitia Penyelenggara Pelda Hadi Prayitno menyampaikan rasa syukur disertai harapan semoga pada perayaan hari ulang tahun ini dapat menjadi tekad dan semangat serta kompak dalam pengabdian kepada bangsa dan negara.

”Peringatan hari jadi ini menjadi evaluasi kembali perjalanan dan pengabdian kita selama 30 tahun. oleh karena itu, sudah selayaknya pada kesempatan yang berbahagia ini saya menyampaikan penghargaan yang sebesar-besarnya kepada seluruh keluarga besar Tisabilaga yang mendukung terselenggaranya acara pada hari ini,” katanya.

Hadi menyebut usia 30 tahun merupakan pengabdian yang sudah cukup tua. Dengan sisa-sisa kemampuan yang ada, semoga Tisabilaga tetap guyub dan rukun.

"Tema pada perayaan kali ini yakni, kebersamaan akan indah saat dijalani untuk dijadikan sebagai kenangan abadi, mari kita pererat jalinan silahturahmi walau sudah di ujung masa bhakti. Semoga Tuhan Yang Maha Pengasih dan Maha Penyayang senantiasa memberikan petunjuk dan bimbingan kepada kita semua," ucapnya.
(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1560 seconds (0.1#10.140)