Tiba di KPK, Ada Hal Penting yang Disampaikan Panglima TNI

Jum'at, 26 Mei 2017 - 15:11 WIB
Tiba di KPK, Ada Hal Penting yang Disampaikan Panglima TNI
Tiba di KPK, Ada Hal Penting yang Disampaikan Panglima TNI
A A A
JAKARTA - Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo akan menyambangi Gedung Merah Putih Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Kuningan, Jakarta Selatam, Jumat (26/5/2017). Pertemuan itu bertujuan untuk melakukan koordinasi dengan pimpinan KPK terkait dengan kasus korupsi.

Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI Mayjen Wuryanto mengungkapkan, kehadiran Panglima TNI akan membahas hal yang penting dalam penanganan kasus korupsi.

"Akan disampaikan hal penting pokoknya," kata Wuryanto kepada awak media di Gedung Merah Putih KPK Jalan Kuningan Persada, Jakarta Selatan.

Namun, Wuryanto masih belum mau memaparkan lebih dalam kasus yang dimaksud. Dia menegaskan, persoalan yang dimaksud akan disampaikan secara langsung oleh Panglima TNI. "Nanti Panglima TNI yang akan sampaikan," tutup Wuryanto.

Sebelumnya, Juru Bicara KPK, Febri Diansyah mengatakan pertemuan itu bertujuan untuk melakukan koordinasi dengan pimpinan KPK untuk membahas penanganan bersama kasus indikasi korupsi.

"Rapat koordinasi ini untuk membahas penanganan bersama kasus indikasi korupsi yang diduga melibatkan pihak militer dan sipil," ucap Febri.

Sementara itu, pantauan di Gedung KPK, Panglima TNI beserta rombongan telah tiba sekira pukul 13.40 WIB. Panglima beserta rombongan langsung menuju pintu belakang Gedung KPK.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8222 seconds (0.1#10.140)