Akun YouTube Di-hack, DPR Siapkan Langkah Hukum
loading...
A
A
A
JAKARTA - Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPR Indra Iskandar memastikan pihaknya mengambil langkah hukum terkait peristiwa peretasan terhadap akun YouTube DPR yang dilakukan pihak tertentu. Saat ini DPR bersama Bareskrim Polri dan Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) terus melakukan pemulihan atau recovery sistemnya terlebih dahulu.
"Setelah itu tentu kami akan tracing penyebabnya dan ambil tindakan hukum," kata Indra saat dikonfirmasi MNC Portal Indonesia, Rabu (6/9/2023).
Di sisi lain, langkah yang sudah diambil sejak pagi tadi adalah menghubungi Google Indonesia untuk melakukan pemulihan atau recovery akun Youtube DPR. Google, tutur Indra, sudah meneruskan kepada Google pusat untuk pemulihan akun agar login akun tersebut dapat digunakan lagi oleh DPR.
"Sementara ini dari pihak IT internal Setjen juga melakukan recovery manual melalui online dari sistem Google secara mandiri," tuturnya.
Sementara itu, Direktorat Tindak Pidana Siber (Dittipidsiber) Bareskrim Polri telah menurunkan tim untuk melakukan penyelidikan.
"Team CSIRT (Computer Security Incident Response Team) Direktorat Tindak Pidana Siber, sudah turun utk melakukan Penyelidikan terkait kejadian tersebut," ujar Direktur Tipidsiber Bareskrim Brigjen Adi Vivid Agustiadi Bachtiar kepada wartawan, Rabu (6/9/2023).
Pantauan MNC Portal Indonesia, tampak akun YouTube DPR terdapat 5 video streaming tutorial bermain judi slot. Hingga pukul 09.32 WIB siaran langsung judi slot masih berlangsung.
Nampak pula, sebanyak 510 orang menonton siaran langsung terdengar dengan ribuan komentar. Belum diketahui, siapa yang meretas akun tersebut. Dalam siaran langsung terdengar, nampak mereka menggunakan bahasa asing.
"Setelah itu tentu kami akan tracing penyebabnya dan ambil tindakan hukum," kata Indra saat dikonfirmasi MNC Portal Indonesia, Rabu (6/9/2023).
Di sisi lain, langkah yang sudah diambil sejak pagi tadi adalah menghubungi Google Indonesia untuk melakukan pemulihan atau recovery akun Youtube DPR. Google, tutur Indra, sudah meneruskan kepada Google pusat untuk pemulihan akun agar login akun tersebut dapat digunakan lagi oleh DPR.
"Sementara ini dari pihak IT internal Setjen juga melakukan recovery manual melalui online dari sistem Google secara mandiri," tuturnya.
Sementara itu, Direktorat Tindak Pidana Siber (Dittipidsiber) Bareskrim Polri telah menurunkan tim untuk melakukan penyelidikan.
"Team CSIRT (Computer Security Incident Response Team) Direktorat Tindak Pidana Siber, sudah turun utk melakukan Penyelidikan terkait kejadian tersebut," ujar Direktur Tipidsiber Bareskrim Brigjen Adi Vivid Agustiadi Bachtiar kepada wartawan, Rabu (6/9/2023).
Pantauan MNC Portal Indonesia, tampak akun YouTube DPR terdapat 5 video streaming tutorial bermain judi slot. Hingga pukul 09.32 WIB siaran langsung judi slot masih berlangsung.
Nampak pula, sebanyak 510 orang menonton siaran langsung terdengar dengan ribuan komentar. Belum diketahui, siapa yang meretas akun tersebut. Dalam siaran langsung terdengar, nampak mereka menggunakan bahasa asing.
(abd)