Sapa Angela, Gibran Kenakan Kaus Persebaya

Minggu, 03 September 2023 - 11:07 WIB
loading...
Sapa Angela, Gibran...
Wali kota Solo, Gibran Rakabuming Raka bersama Wamenparekraf, Angela Tanoesoedibjo, Sabtu (2/9/2023). Foto/Irfan Maulana
A A A
JAKARTA - Wali kota Solo, Gibran Rakabuming Raka menjumpai Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Wamenparekraf), Angela Tanoesoedibjo . Perjumpaan keduanya saat meninjau kesiapan para atlet yang akan bertanding dalam Asian Para Games 2023 pada Oktober 2023 di Hangzhou, Tiongkok.

Keduanya bertemu ketika Angela meninjau atlet balap sepeda di Velodrome Manahan, Solo, Jawa Tengah, Sabtu (2/9/2023). Nampak, Gibran mengenakan jersey klub sepak bola liga 1 Persebaya Surabaya.

Untuk informasi, Surabaya merupakan Daerah Pilih (Dapil) Angela yang maju sebagai Caleg DPR RI. Selain Surabaya, juga Sidoarjo.

Terlihat keduanya sesekali berkomunikasi. Angela mengatakan dirinya sedang dengan kehadiran Gibran yang mendampinginya meninjau Venue.

"Senang ada Mas Gibran, mau lihat Mas? Ayo kita cek (tinjau Venue)," ucapnya.



Lalu, keduanya sama-sama sama meninjau. Gibran pun sempat melontarkan pertanyaan soal modifikasi sepeda balap yang digunakan oleh atlet Paragames.

"Oh ini sepedanya enggak ada modifikasi?" tanyanya.

Pertanyaan Gibran pun dijawab oleh pihak official cabang olahraga tersebut. Kata dia, terdapat sedikit modifikasi di sepeda tersebut sesuai kebutuhan atlet. Angela dan Gibran pun nampak akrab. Keduanya takjub melihat semangat para atlet.

Diketahui ada tiga venue yang ditinjau Angela, di antaranya Hartono Trade Center yang menjadi pemusatan latihan nasional cabang olahraga bulu tangkis. Lalu, Velodrome Manahan yang menjadi pemusatan latihan nasional cabang olahraga balap sepeda dan GOR FKOR UNS yang menjadi pemusatan latihan nasional cabang olahraga tenis meja.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1732 seconds (0.1#10.140)