Golkar Terjunkan Satgas Brigade Beringin Kawal Pilkada Serentak 2017

Kamis, 09 Februari 2017 - 20:34 WIB
Golkar Terjunkan Satgas...
Golkar Terjunkan Satgas Brigade Beringin Kawal Pilkada Serentak 2017
A A A
JAKARTA - Partai Golkar menggelar latihan kesamaptaan dan bela negara bagi anggota Satgas Brigade Beringin Partai Golkar. Pelatihan yang digelar di Pusat Pelatihan Multifungsi Mabes Polri itu merupakan salah satu upaya Golkar mengawal pelaksanaan Pilkada Serentak 2017.

Ketua DPP bidang Politik, Hukum dan Keamanan Partai Golkar Yorrys Raweyai mengatakan, pelatihan ini merupakan bagian dari proses pengkaderan di partai berlambang beringin tersebut. Yorrys melanjutkan, ada tiga jenjang kader di dalam Partai Golkar, yakni kader pratama, madya, dan utama.

"Pelatihan ini untuk kader madya. Fokus bangun kebersamaan dan bela negara, hingga menanamkan doktrin Golkar dan kesamaptaan," ujar Yorrys kepada wartawan di Jakarta, Kamis (9/2/2017).

Yorrys mengatakan, pihaknya akan membentuk Brigade Beringin di seluruh provinsi di Indonesia. Pembentukan brigade, kata Yorrys, untuk melindungi Golkar secara keseluruhan. Baik fisik, aset, hingga muruah dan wibawa partai.

"Kita akan bentuk sistem yang baik, dan punya organisasi sendiri," ucap Yorrys.

Yorrys membeberkan, dalam pelatihan latihan kesamaptaan dan bela negara tahap pertama ini, pihaknya fokus melatih 215 kader muda Golkar DKI Jakarta. Selanjutnya, tutur Yorrys, ratusan anggota Satgas Brigade Beringin ini akan diterjunkan saat Pilkada DKI Jakarta.

"Kebetulan DKI akan melakukan pilkada, mereka ini menjaga dan mengawasi seluruh TPS. Mereka bekerja untuk kepentingan partai dan kepentingan bangsa. Lebih khusus untuk kepentingan warga Jakarta," tutup Yorrys.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6291 seconds (0.1#10.140)