Survei SMRC: 77,3 Persen Masyarakat Puas Kinerja Presiden Jokowi

Jum'at, 11 Agustus 2023 - 17:25 WIB
loading...
Survei SMRC: 77,3 Persen Masyarakat Puas Kinerja Presiden Jokowi
Presiden Joko Widodo (Jokowi). Foto/Dok MPI/Aldhi Chandra
A A A
JAKARTA - Sebanyak 77,3 persen masyarakat puas dengan kinerja Presiden Joko Widodo ( Jokowi ). Hal itu berdasarkan survei yang dilakukan Saiful Mujani Research & Consulting (SMRC) pada Juli 2023.

"Kita tahu di survei terakhir itu yang puas pada kinerja presiden itu 77,3 persen pada bulan Juli 2023 itu yang puas 77,3 persen," ujar pendiri SMRC Saiful Mujani di YouTube SMRC TV, Jumat (11/8/2023).

Survei ini dilakukan dengan wawancara tatap muka terhadap 1.041 orang responden pada 16-23 Juli 2023. Para responden dipilih secara acak. Margin of error survei dengan ukuran sampel tersebut diperkirakan sebesar ± 3,1 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.



Menurutnya, kepuasan publik itu disokong oleh elektabilitas partai pendukung yakni Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP). Menurut Saiful dari 77,3 persen responden, 32 persen di antaranya memilih PDIP. Sedangkan dari 32,7 persen responden yang tak puas dengan kinerja Jokowi, hanya 16 persen memilih PDIP.

"Sebaliknya kita lihat pada PKS (Partai Keadilan Sejahtera). Orang yang mengatakan tidak puas cenderung kuat pada PKS (11 persen), yang mengatakan puas 2 persen (cenderung memilih PKS)," ucap Saiful.

Saiful menuturkan, korelasi tersebut tak terdapat di partai lain yang pemilihnya cenderung seimbang antara yang puas dan tidak puas terhadap kinerja Jokowi.

"Efek dari kinerja pemerintah dan kinerja Presiden Jokowi itu terlihat polanya dalam hubungan antara PDI Perjuangan dengan PKS sebenarnya. Di partai yang lain itu tidak punya pengaruh yang terlalu siginifikan."
(zik)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1650 seconds (0.1#10.140)