Momen Laksamana Yudo Naiki Reog saat Buka Panglima TNI Cup 2023

Jum'at, 04 Agustus 2023 - 10:52 WIB
loading...
Momen Laksamana Yudo...
Panglima TNI Laksamana Yudo Margono menaiki Reog Singo Wijoyo setelah membuka Panglima TNI Cup 2023. Foto/MPI
A A A
JAKARTA - Panglima TNI Laksamana Yudo Margono menaiki Reog Singo Wijoyo setelah membuka Panglima TNI Cup 2023 yang digelar untuk memeriahkan HUT ke-78 Republik Indonesia.

Awalnya, Laksamana Yudo berada di tribun penonton menonton aksi Reog Singo Wijoyo. Namun, di tengah penampilan, Yudo turun ke lapangan dan langsung menaiki reog.

Tidak hanya menaiki, Laksamana Yudo juga terlihat menggoyangkan badannya mengikuti irama musik pengiring Reog Singo Wijoyo. Sontak penonton pun bersorak melihat hal tersebut.



Sebagai informasi, Markas Besar (Mabes) TNI menggelar Panglima TNI Cup 2023 dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia. Gelaran tersebut berlangsung mulai 4 hingga 8 Agustus 2023. Kegiatan dibuka langsung oleh Laksaman TNI Yudo Margono di Stadion Mabes TNI Cilangkap Jaktim. Jumat (4/8/2023).

"Pada hari ini, Jumat 4 Agustus 2023, pukul 08.10 WIB, pertandingan olahraga Piala Panglima TNI dalam rangka menyambut HUT ke-78 Republik Indonesia, secara resmi dibuka," kata Yudo Margono saat membuka Panglima Cup.



Panglima TNI Cup mempertandingkan lima cabang olahraga yaitu Sepak Bola, Bola Volly, Tenis Lapangan, Bulu Tangkis dan Tenis Meja. Kemudian para peserta berasal dari Kementerian Pertahanan, Mabes TNI, dan dari ketiga matra yakni TNI Angkatan Darat, Angkatan Laut dan Angkatan Udara. "Tujuannya untuk memeriahkan HUT Ke-78 Republik Indonesia," sambungnya.

Piala yang diperebutkan dalam Panglima TNI Cup 2023 ini berupa Piala Tetap dan Piala Bergilir Panglima TNI dengan jumlah medali yang diperebutkan sebanyak 16 Emas, 16 Perak dan 16 Perunggu.
(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Profil 2 Jenderal TNI...
Profil 2 Jenderal TNI Purn yang Ingin Wapres Gibran Lengser, Mantan Menag dan Panglima TNI Era Soeharto
9 Fakta Try Sutrisno,...
9 Fakta Try Sutrisno, Sosok Jenderal Disegani di Era Soeharto yang Kini Tuntut Wapres Diganti
Siapa Jenderal TNI Purn...
Siapa Jenderal TNI Purn Try Sutrisno? Panglima TNI Era Orba yang Dukung Pergantian Wapres Gibran
Soal Prajurit Masuk...
Soal Prajurit Masuk Kampus, Mabes TNI: Tak Ada Konflik dengan Mahasiswa
5 Pangdam Lulusan Akmil...
5 Pangdam Lulusan Akmil 1991 Teman Satu Angkatan Panglima TNI
Melindungi Keamanan...
Melindungi Keamanan Publik: Inovasi Antena Jammer untuk Menangkal Ancaman Drone
3 Fakta Menarik Hymne...
3 Fakta Menarik Hymne Kopassus, Salah Satunya Diciptakan Titiek Puspa
Letjen TNI Aktif dari...
Letjen TNI Aktif dari Korps Kavaleri, Nomor 2 Lulusan Terbaik Akmil 1992
2 Inspektur TNI AD Dimutasi...
2 Inspektur TNI AD Dimutasi Panglima TNI, Salah Satunya Jenderal Kopassus Pernah Jadi Paspampres
Rekomendasi
Muhammadiyah Dukung...
Muhammadiyah Dukung Polres Pelabuhan Tanjung Priok Jaga Kamtibmas dan Giat Keagamaan
Empat Nelayan Terseret...
Empat Nelayan Terseret Ombak Laut Selatan, Dua Ditemukan Tewas
Status Ojol Bakal Diubah...
Status Ojol Bakal Diubah Jadi Pelaku UMKM, Grab Beri Catatan Ini
Berita Terkini
Anies, Ganjar hingga...
Anies, Ganjar hingga Megawati Hadiri Pengukuhan Pengurus DPP Hanura
17 menit yang lalu
Isu TNI Masuk Kampus...
Isu TNI Masuk Kampus Hanya Gorengan, Akademisi Unindra Ajak Lawan Narasi Pecah Belah Bangsa
1 jam yang lalu
Sekjen Perindo Hadiri...
Sekjen Perindo Hadiri Pengukuhan Pengurus DPP Hanura
1 jam yang lalu
Mantan Gubernur Lemhannas:...
Mantan Gubernur Lemhannas: Usulan Pergantian Wapres Gibran Menarik dan Harus Dikaji
2 jam yang lalu
Menteri UMKM Maman Abdurrahman...
Menteri UMKM Maman Abdurrahman Resmi Terpilih Jadi Ketua IKA Trisakti 2025-2029
2 jam yang lalu
Penutupan Program Remaja...
Penutupan Program Remaja Bernegara, Surya Paloh: Saya Titipkan Bangsa Ini
2 jam yang lalu
Infografis
Waspadai Penyakit yang...
Waspadai Penyakit yang Rentan Menyerang saat Mudik Lebaran
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved