Utut Adianto soal Rencana Pertemuan Puan-AHY: Konsepnya Secepat Mungkin
loading...

Ketua DPR yang juga Ketua DPP PDIP Puan Maharani dan Ketua Umum DPP PDIP Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Foto/Dok SINDOnews
A
A
A
JAKARTA - Wakil Sekretaris Jenderal PDIP Utut Adianto mengungkapkan bahwa partainya ingin pertemuan antara Puan Maharani dengan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono ( AHY ) segera dilakukan. Utut menuturkan, Partai Demokrat merespons positif terkait masuknya nama AHY dalam daftar bakal calon wakil presiden (cawapres) pendamping Ganjar Pranowo.
Hal itu diyakini setelah Sekjen Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya melangsungkan pertemuan dengan Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto beberapa waktu lalu. "Kalau hemat saya, responsnya positif, ya ini kan terbukti kemudian mengutus sekjen untuk bertemu dengan sekjen kami, artinya ada tindak lanjut," kata Utut saat ditemui di Kantor LPP TVRI, Jakarta Pusat, Senin (12/6/2023).
Dia mengatakan, pertemuan antarsekjen itu menindaklanjuti terkait masuknya nama AHY dalam daftar bakal cawapres Ganjar. Dia mengungkapkan, PDIP tengah menjajaki pertemuan antara Ketua DPP PDIP Puan Maharani dan AHY untuk bertemu membahas lebih dalam.
"Intinya, kita sedang mengupayakan kalau tanggalnya tentu menunggu kesiapan kedua beliau (Puan-AHY) itu, untuk berjumpa, untuk berdialog. Kalau konsepnya secepat mungkin begitu. Dan tentu kesiapan kedua beliau, kan mereka sama-sama sibuk," kata Utut.
Sebelumnya, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto telah melakukan pertemuan dengan Sekjen Partai Demokrat Teuku Riefky di Kawasan Blok M, Jakarta Selatan, Minggu (11/6/2023). Pertemuan tersebut membahas mengenai sistem pemilu dan bertukar pikiran tentang politik.
Selanjutnya juga diagendakan pertemuan Ketua DPP PDIP Puan Maharani dan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).
Hal itu diyakini setelah Sekjen Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya melangsungkan pertemuan dengan Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto beberapa waktu lalu. "Kalau hemat saya, responsnya positif, ya ini kan terbukti kemudian mengutus sekjen untuk bertemu dengan sekjen kami, artinya ada tindak lanjut," kata Utut saat ditemui di Kantor LPP TVRI, Jakarta Pusat, Senin (12/6/2023).
Dia mengatakan, pertemuan antarsekjen itu menindaklanjuti terkait masuknya nama AHY dalam daftar bakal cawapres Ganjar. Dia mengungkapkan, PDIP tengah menjajaki pertemuan antara Ketua DPP PDIP Puan Maharani dan AHY untuk bertemu membahas lebih dalam.
"Intinya, kita sedang mengupayakan kalau tanggalnya tentu menunggu kesiapan kedua beliau (Puan-AHY) itu, untuk berjumpa, untuk berdialog. Kalau konsepnya secepat mungkin begitu. Dan tentu kesiapan kedua beliau, kan mereka sama-sama sibuk," kata Utut.
Sebelumnya, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto telah melakukan pertemuan dengan Sekjen Partai Demokrat Teuku Riefky di Kawasan Blok M, Jakarta Selatan, Minggu (11/6/2023). Pertemuan tersebut membahas mengenai sistem pemilu dan bertukar pikiran tentang politik.
Selanjutnya juga diagendakan pertemuan Ketua DPP PDIP Puan Maharani dan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).
(rca)
Lihat Juga :