Anies Baswedan ke Para Kader Demokrat: Siap Solid?
loading...
A
A
A
JAKARTA - Bakal calon presiden Anies Baswedan mengaku tak menyangka dengan banyaknya kader Partai Demokrat yang antusias menyambut kedatangannya di markas partai berlambang mercy itu hari ini. Menurut mantan Gubernur DKI Jakarta itu, para kader Demokrat yang hadir itu menggambarkan semangat partai itu untuk menyongsong perubahan dan perbaikan bergolak luar biasa.
"Kita siap bergerak bersama, kita siap menyongsong perubahan bersama, siap rapikan barisan? Siap solid?" ujar Anies yang langsung dijawab siap oleh para kader Partai Demokrat.
Anies mengatakan, Partai Demokrat akan memulai sebuah perjalanan panjang. Maka itu, ia merasa butuh stamina dan kesiapan panjang.
"Insya Allah menyaksikan yang hadir di sini, kita optimis bisa lewati ini semua. Dan kita siap. Mas AHY, kita siap bersama-sama? Demokrat siap?" ujar Anies.
"Kita siap berjalan, perjalanan ini butuh energi. Karena itu jaga stamina. Insya Allah setelah di dalam pertemuan kita berjumpa lagi, dan untuk teman-teman di sini jangan sampai air hujan memudarkan semangat. Justru harus menambah semangat," sambungnya.
Mobil yang ditumpangi Anies itu tiba sekitar pukul 10.15 WIB di Markas Demokrat. Anies disambut oleh Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Edhie Baskoro Yudhoyono alias Ibas, dan yel-yel dari para kader partai berlambang mercy itu.
Sambil mengibarkan bendera Partai Demokrat, mereka bernyanyi untuk menyambut Anies. "Yo ayo, Anies-AHY, ku yakin kita pasti menang," sorak para kader dan relawan Partai Demokrat.
Adapun kedatangan Anies di sana untuk menghadiri dialog kebangsaan bertajuk "Gagasan Partai Demokrat Memperjuangkan Perubahan dan Perbaikan." Seperti diketahui, Partai Demokrat menggelar dialog kebangsaan hari ini.
Dalam forum itu, AHY dan Anies Baswedan bakal menyampaikan gagasan perubahan dan perbaikan. Diketahui, Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Nasdem, dan Demokrat mendukung mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan maju ke Pilpres 2024. Ketiga partai politik (parpol) itu menggagas Koalisi Perubahan untuk Pilpres 2024.
Nasdem mendeklarasikan Anies sebagai bakal calon presiden (capres) 2024 pada Senin, 3 Oktober 2022. Sedangkan PKS mendeklarasikan Anies sebagai bakal capres di Kantor DPP PKS, Jalan TB Simatupang, Jakarta Selatan, Kamis, 23 Februari 2023.
Adapun Demokrat melalui Ketua Umumnya Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) telah menyatakan dukungannya untuk Anies maju sebagai capres 2024. Penegasan AHY disampaikan usai melakukan pertemuan selama sekitar dua jam dengan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh.
Ketiga parpol ini juga sudah memenuhi syarat ambang batas pencalonan presiden atau presidential threshold. Nasdem 10,2% atau 59 kursi, Demokrat 9,4% setara dengan 54 kursi, dan PKS 8,7% atau 50 kursi. Sehingga, total dari gabungan ketiga parpol itu sebanyak 163 kursi atau 28,3%.
Diketahui, Pasal 222 Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilihan Umum menyatakan bahwa pasangan calon diusulkan oleh partai politik atau gabungan partai politik peserta pemilu yang memenuhi persyaratan perolehan kursi paling sedikit 20% dari jumlah kursi DPR atau memperoleh 25% dari suara sah secara nasional pada pemilu anggota DPR sebelumnya.
"Kita siap bergerak bersama, kita siap menyongsong perubahan bersama, siap rapikan barisan? Siap solid?" ujar Anies yang langsung dijawab siap oleh para kader Partai Demokrat.
Anies mengatakan, Partai Demokrat akan memulai sebuah perjalanan panjang. Maka itu, ia merasa butuh stamina dan kesiapan panjang.
"Insya Allah menyaksikan yang hadir di sini, kita optimis bisa lewati ini semua. Dan kita siap. Mas AHY, kita siap bersama-sama? Demokrat siap?" ujar Anies.
"Kita siap berjalan, perjalanan ini butuh energi. Karena itu jaga stamina. Insya Allah setelah di dalam pertemuan kita berjumpa lagi, dan untuk teman-teman di sini jangan sampai air hujan memudarkan semangat. Justru harus menambah semangat," sambungnya.
Mobil yang ditumpangi Anies itu tiba sekitar pukul 10.15 WIB di Markas Demokrat. Anies disambut oleh Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Edhie Baskoro Yudhoyono alias Ibas, dan yel-yel dari para kader partai berlambang mercy itu.
Sambil mengibarkan bendera Partai Demokrat, mereka bernyanyi untuk menyambut Anies. "Yo ayo, Anies-AHY, ku yakin kita pasti menang," sorak para kader dan relawan Partai Demokrat.
Adapun kedatangan Anies di sana untuk menghadiri dialog kebangsaan bertajuk "Gagasan Partai Demokrat Memperjuangkan Perubahan dan Perbaikan." Seperti diketahui, Partai Demokrat menggelar dialog kebangsaan hari ini.
Dalam forum itu, AHY dan Anies Baswedan bakal menyampaikan gagasan perubahan dan perbaikan. Diketahui, Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Nasdem, dan Demokrat mendukung mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan maju ke Pilpres 2024. Ketiga partai politik (parpol) itu menggagas Koalisi Perubahan untuk Pilpres 2024.
Nasdem mendeklarasikan Anies sebagai bakal calon presiden (capres) 2024 pada Senin, 3 Oktober 2022. Sedangkan PKS mendeklarasikan Anies sebagai bakal capres di Kantor DPP PKS, Jalan TB Simatupang, Jakarta Selatan, Kamis, 23 Februari 2023.
Adapun Demokrat melalui Ketua Umumnya Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) telah menyatakan dukungannya untuk Anies maju sebagai capres 2024. Penegasan AHY disampaikan usai melakukan pertemuan selama sekitar dua jam dengan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh.
Ketiga parpol ini juga sudah memenuhi syarat ambang batas pencalonan presiden atau presidential threshold. Nasdem 10,2% atau 59 kursi, Demokrat 9,4% setara dengan 54 kursi, dan PKS 8,7% atau 50 kursi. Sehingga, total dari gabungan ketiga parpol itu sebanyak 163 kursi atau 28,3%.
Diketahui, Pasal 222 Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilihan Umum menyatakan bahwa pasangan calon diusulkan oleh partai politik atau gabungan partai politik peserta pemilu yang memenuhi persyaratan perolehan kursi paling sedikit 20% dari jumlah kursi DPR atau memperoleh 25% dari suara sah secara nasional pada pemilu anggota DPR sebelumnya.
(rca)