Survei Trust Indonesia: Anies Baswedan Unggul di Semua Simulasi Capres 2024

Minggu, 26 Februari 2023 - 20:28 WIB
loading...
Survei Trust Indonesia:...
Elektabilitas Anies Baswedan berada di puncak dalam bursa capres 2024 menurut hasil survei Trust Indonesia. FOTO/DOK.SINDOnews
A A A
JAKARTA - Elektabilitas Anies Baswedan berada di puncak dalam bursa calon presiden (Capres) 2024. Hal ini diketahui dari hasil survei terbaru survei Trust Indonesia pada akhir Januari hingga awal Februari 2023.

Survei ini melakukan simulasi sejumlah nama tokoh yang berpotensi untuk dicalonkan menjadi capres di 2024. Pada simulasi 13 nama, mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menempati urutan pertama dengan memperoleh elektabilitas sebesar 17,3%. Terpaut tipis di bawahnya, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dengan perolehan elektabilitas sebesar 17%. Sementara, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto berada di peringkat ketiga dengan elektabilitas sebesar 13,1%.

Di tempat selanjutnya Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dengan elektabilitas 9,1%; Menparekraf Sandiaga Uno 6,4%; dan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dengan elektabilitas sebesar 6,1%. Selebihnya, tokoh-tokoh yang masuk dalam daftar simulasi 13 nama masih memiliki elektabilitas di bawah 5%. Sedangkan, responden yang belum menentukan sikap atau undicided voters sebesar 18,5%.



Sementara, pada simulasi 4 nama teratas dilakukan survei kembali kepada responden. Hasilnya, Anies masih menempatkan peringkat pertama dengan elektabilitas sebesar 28,2%. Disusul, Ganjar Pranowo dengan perolehan sebesar 27,1% dan Prabowo Subianto sebesar 21,6%.

Sedangkan, Ridwan Kamil menempati peringkat keempat dengan perolehan sebesar 6,5%. Adapun, responden yang belum menentukan sikap sebesar 16,6%.

Jika dikerucutkan kembali menjadi tiga nama, Anies Baswedan juga masih unggul dengan perolehan sebesar 29,2%. Disusul Ganjar dengan elektabilitas 28,5% dan Prabowo Subianto sebesar 24,3%. Responden yang belum tentukan sikap sebesar 18%.

Baca juga: KH Ali Yafie Sebelum Wafat Hadiahi Anies Baswedan Ijazah Doa, Begini Kalimatnya

Untuk diketahui, survei ini dilakukan secara tatap muka langsung pada 28 Januari-6 Februari 2023. Pengambilan sampel dilakukan dengan metode multistage random sampling di 38 Provinsi. Jumlah responden yang dipilih sebanyak 2.200. Adapun, survei ini menerapkan margin of error atau toleransi kesalahan sebesar ±2,09%, dengan tingkat kepercayaan sebesar 95%.
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Anies Baswedan: RUU...
Anies Baswedan: RUU TNI Jangan Sampai Alihkan Prajurit dari Tugas Utamanya
Mantan Penyidik Yakin...
Mantan Penyidik Yakin KPK Tak Paksakan Kasus Hasto, Singgung Formula E: Anies Nggak Tersangka kan?
Gerakan Rakyat Percepat...
Gerakan Rakyat Percepat Pembentukan DPD, Harus Tuntas April 2025
Momen Anies Bukber di...
Momen Anies Bukber di Kediaman JK: Menyerap Kebijaksanaan dari Seorang Mentor
Hadiri Sidang Kasus...
Hadiri Sidang Kasus Korupsi Tom Lembong, Anies Baswedan: Saya Datang sebagai Sahabat
Anies Baswedan Hadiri...
Anies Baswedan Hadiri Sidang Perdana Kasus Korupsi Impor Gula, Sapa Istri Tom Lembong
Muncul Ormas Gerakan...
Muncul Ormas Gerakan Rakyat, Partai Perubahan Konsisten Capreskan Anies
Peta Politik Pilpres...
Peta Politik Pilpres 2029 setelah Gerakan Rakyat Dideklarasikan
Ormas Gerakan Rakyat,...
Ormas Gerakan Rakyat, Wadah Anak Abah agar Tak Terpecah
Rekomendasi
It’s Family Time!...
It’s Family Time! Chilling Setelah Beraktivitas, Nonton Deretan Film Blockbuster Di Big Movies Platinum GTV!
5 Fakta Fahda binti...
5 Fakta Fahda binti Falah, Istri Raja Salman dan Ibu dari Putra Mahkota Arab Saudi
Meluruskan Persepsi...
Meluruskan Persepsi dan Menguak Rahasia MSG Melalui Demo Masak
Berita Terkini
Rasamala Aritonang Irit...
Rasamala Aritonang Irit Bicara usai Diperiksa KPK sebagai Saksi SYL
29 menit yang lalu
Ketua Umum PBNU: Paus...
Ketua Umum PBNU: Paus Fransiskus Pengasuh dan Pembela Kemanusiaan
2 jam yang lalu
Billy Mambrasar Tepis...
Billy Mambrasar Tepis Isu Soal Akses Khusus Program MBG
3 jam yang lalu
Prof Niam Berharap Semangat...
Prof Ni'am Berharap Semangat Perdamaian yang Disuarakan Paus Fransiskus Terus Dilanjutkan
3 jam yang lalu
Prabowo Berduka atas...
Prabowo Berduka atas Wafatnya Paus Fransiskus: Pesanmu Jaga Bhinneka Tunggal Ika Membekas di Hati
4 jam yang lalu
Pengacara Hedon, Rakyat...
Pengacara Hedon, Rakyat Tekor Rp60 Miliar untuk Menyapu Rp17,7 Triliun
4 jam yang lalu
Infografis
10 Kota dengan Konsumsi...
10 Kota dengan Konsumsi Gorengan Tertinggi di Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved