Wakil Ketua Komisi IV DPR Apresiasi Penghargaan Personal Branding

Kamis, 09 Februari 2023 - 17:20 WIB
loading...
Wakil Ketua Komisi IV DPR Apresiasi Penghargaan Personal Branding
Wakil Ketua Komisi IV DPR Firman Soebagyo. FOTO/TANGKAPAN LAYAR
A A A
JAKARTA - Wakil Ketua Komisi IV DPR Firman Soebagyo meraih penghargaan Top Legislator Award 2023. Ia mengapresiasi penghargaan yang dapat memacu kinerja para anggota dewan dalam melaksanakan tugas dan fungsinya tersebut.

Firman menyampaikan, DPR mempunyai fungsi legislasi, anggaran, dan pengawasan. Menurutnya, yang menjadi sorotan masyarakat adalah fungsi legislasi karena merupakan tugas yang bisa diukur dengan melihat berapa jumlah undang-undang yang harus dibuat oleh DPR selama masa sidang yang dilakukan setiap tahun.

Sebagai politikus senior yang sudah empat periode menjadi Anggota DPR, Firman mengaku tertarik dengan fungsi legislasi. Fungsi ini memberikan kesempatan kepada Anggota DPR untuk menyusun regulasi-regulasi yang menjadi dasar tata kelola pemerintahan.

"Negara itu ditentukan oleh baik buruknya daripada undang-undang yang kita buat, apa pun partai politiknya. Oleh karena itu tantangan yang berat ini adalah menjadi salah satu tantangan yang positif bagi saya seorang anggota legislator," kata Firman dalam keterangan tertulisnya, Kamis (9/2/2023).

Selama di DPR, Firman nyaman berada di Komisi IV yang membidangi sektor pertanian, perikanan, dan kehutanan. Legislator dari Fraksi Golkar ini sengaja memilih Komisi IV karena mewakili daerah yang berbasis tiga sektor tersebut.

"Justru itu saya bisa menyalurkan aspirasi masyarakat dan memperjuangkan hak-hak masyarakat dalam keterwakilannya," kata wakil rakyat dari Dapil Jawa Tengah III yang meliputi Kabupaten Grobogan, Blora, Rembang, dan Pati ini.

Baginya penghargaan Top Legislator Award 2023 for Personal Branding dari Suara Pemerintah bekerja sama dengan Tras N Co merupakan tantangan pribadi untuk mempertahankan kinerja. Apresiasi ini merupakan kebanggaan tersendiri karena ada pihak lain yang mengukur kinerjanya sebagai anggota DPR.

"Ini adalah sangat berat. InsyaAllah kami bisa bertahan dan mudah-mudahan di tahun-tahun berikutnya kami dapat mendapatkan kesempatan yang sama. Ini bukan sekadar sertifikat tetapi ada kepuasan, ternyata selama saya jadi anggota DPR ada pihak-pihak lain yang bisa mengukur kemampuan saya, yang bisa mengukur kinerja saya secara objektif," katanya.

Firman berharap ke depan akan semakin banyak yang mendapatkan kesempatan berharga ini dan memicu seluruh anggota DPR untuk berlomba-lomba ikut mendapatkannya.

Sementara itu, CEO Suara Pemerintah Arief Munajad mengatakan, pihaknya sengaja memberikan apresiasi kepada wakil rakyat dan wakil daerah yang dinilai berhasil membangun personal branding di ranah digital. Mereka juga berhasil membangun komunikasi dua arah dengan konstituen serta menciptakan citra positif di mata masyarakat.

"Penghargaan ini diharapkan menjadi inspirasi bagi seluruh legislator dan senator untuk tetap memiliki semangat dalam menjalankan tugasnya serta bersama bahu-membahu dengan segenap elemen bangsa mewujudkan cita-cita dan tujuan Indonesia," katanya.
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1643 seconds (0.1#10.140)
pixels