Partai Perindo Harus Turut Membangun NKRI yang Kuat, Makmur, dan Sejahtera

Kamis, 02 Februari 2023 - 11:40 WIB
loading...
Partai Perindo Harus...
Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo (HT) saat memberikan arahan dalam Rapat Pimpinan Wilayah (Rapimwil) Partai Perindo Papua Barat secara virtual. Foto/Dok MPI
A A A
JAKARTA - Partai Persatuan Indonesia (Perindo) memiliki target yang jelas pada Pemilu 2024. Partai Perindo harus turut dalam membangun kemajuan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Hal itu ditegaskan Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo (HT) saat memberikan arahan dalam Rapat Pimpinan Wilayah (Rapimwil) Partai Perindo Papua Barat secara virtual. Rapimwil yang digelar di Hotel Aston Manokwari, Papua, Rabu (1/2/2023) tersebut dihadiri pengurus partai, anggota DPRD Perindo tingkat provinsi maupun kabupaten, dan Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) seluruh Papua Barat.

"Saya memberikan pengarahan di Rapimwil DPW Partai Perindo Papua Barat. Partai Perindo harus menjadi partai besar," kata HT, Kamis (2/2/2023).

"Kita yakin seyakin-yakinnya, kalau kita punya kursi yang cukup, kita menjadi partai yang besar, maka akan banyak perubahan yang kita bisa lakukan: Membuat NKRI menjadi NKRI yang solid, yang kuat, yang besar, yang makmur, yang sejahtera," imbuhnya.

Partai Perindo Harus Turut Membangun NKRI yang Kuat, Makmur, dan Sejahtera


HT pun berpesan agar semua aktif mempersiapkan Pemilu 2024 dengan sebaik-baiknya. "Saya sangat berharap Papua Barat mencetak 1 kursi DPR RI, di atas 4 kursi DPRD Provinsi, dan di atas 15 kursi DPRD Kabupaten/Kota. Ini agar Partai Perindo bisa membuat kebijakan-kebijakan yang berpihak, kebijakan yang menguntungkan, yang positif bagi kelompok-kelompok yang belum produktif menjadi produktif," tegasnya.



HT juga mengingatkan tujuan utama Partai Perindo. "Kita ingin Indonesia betul-betul maju, pertumbuhan penduduk kita ini pesat sekali. Tahun 2045 jumlah penduduk Indonesia akan mencapai 319 juta. Artinya, ada penambahan lebih dari 40 juta. Kemudian adanya digitalisasi, internet banyak terjadi efisiensi. Kesimpulannya, kebutuhan lapangan kerja ke depan akan sangat luar biasa," paparnya.

Pria kelahiran Surabaya, Jawa Timur ini juga mengajak agar kita bersama-sama menciptakan lapangan kerja. "Kita harus mampu mengentaskan UMKM-UMKM atau pihak-pihak yang sekarang mungkin belum produktif untuk menjadi produktif, sehingga mereka ikut serta membangun ekonomi, ikut serta menciptakan lapangan kerja, ikut serta membayar pajak. Jadi, mesin ekonomi Indonesia itu jadi besar," jelasnya.

Saat ini, menurut HT, jumlah UMKM ada 60 juta lebih. "Katakanlah, kalau mampu menciptakan lapangan kerja rata-rata satu saja, akan terjadi kesempatan kerja, lapangan kerja 60 juta lebih, sehingga permasalahan ke depan itu bisa diatasi dengan baik," pungkasnya.

(zik)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1817 seconds (0.1#10.140)