Tim Kecil Koalisi Perubahan Bertemu di Kediaman Anies, Sepakat Deklarasi Bersama

Jum'at, 27 Januari 2023 - 17:11 WIB
loading...
Tim Kecil Koalisi Perubahan...
Anies Baswedan memberikan keterangan kepada media usai pertemuan tim kecil Koalisi Perubahan di kediamannya, Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Jumat (27/1/2023). FOTO/MPI/Achmad Al Fiqri
A A A
JAKARTA - Tim kecil Koalisi Perubahan dari Partai Nasdem, Partai Demokrat, dan PKS melakukan pertemuan di kediaman Anies Baswedan , Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Jumat (27/1/2023). Dalam pertemuan itu, tim kecil menyepakati akan melakukan deklarasi bersama Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden (capres) 2024.

"Jadi salah satu keputusan hari ini adalah teman-teman yang selama ini berkumpul dalam yang disebut tim kecil. Tadi bersepakat untuk bersiap-siap secara paralel menyiapkan deklarasi bersama," kata utusan tim kecil Anies Baswedan, Sudirman Said usai pertemuan.

Kendati demikian, Sudirman tak menyebut detail pelaksanaan deklarasi bersama itu. Ia hanya memastikan proses deklarasi untuk mengusung Anies sebagai bacapres masih berjalan dengan baik.



"Tinggal menunggu tentu masing-masing menghormati partai politik, karena masing-masing punya mekanisme sentral. Jadi kami berdelapan ini, akan siapkan diri untuk bersiap-siap melakukan deklarasi bersama pada waktunya," kata Sudirman.

Sementara itu, Anies Baswedan mengungkapkan, pertemuan telah berlangsung dengan rasa hangat dan guyub. Ia berkata, pertemuan tim kecil merupakan suatu hal yang rutin dilakukan.

"Jadi banyak hal yang dibicarakan update-update, guyub, suasananya solid, suasana siap untuk bergerak bersama. Ya jadi saya menyampaikan rasa terima kasih kepada teman-teman semua yang ikut hadir siang hari ini," kata Anies.

Baca juga: Demokrat, Nasdem, dan PKS Satu Frekuensi Calonkan Anies di Pilpres 2024

Dalam pertemuan itu, turut dihadiri Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya, Wakil Ketua Majelis Syura PKS Sohibul Iman, Ketua DPP Partai Nasdem Sugeng Suparwoto dan Willy Aditya.
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1040 seconds (0.1#10.140)