Sandiaga Uno Dukung Prabowo Subianto Capres 2024

Senin, 23 Januari 2023 - 13:38 WIB
loading...
Sandiaga Uno Dukung...
Sandiaga Uno bersalaman dengan Sufmi Dasco Ahmad saat menghadiri peresmian rumah Sekretariat Bersama Gerindra dan PKB di Menteng, Jakarta Pusat, Senin (23/1/2023) siang. FOTO/MPI/CARLOS ROY FAJARTA
A A A
JAKARTA - Sandiaga Salahuddin Uno mendukung Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto sebagai calon presiden (capres) 2024. Ia berharap kerja sama Gerindra dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) membawa keberkahan.

"Saya tadi diundang dan diberikan pesan khusus Pak Prabowo Subianto untuk hadir dan tentunya senang bisa melihat, karena tahapan untuk Pemilu kira-kira satu tahun lagi dari sekarang, dan inilah kerja bersama yang mudah-mudahan akan membawa keberkahan ke depan," kata Sandiaga kepada awak media usai menghadiri peresmian rumah Sekretariat Bersama Gerindra dan PKB di Menteng, Jakarta Pusat, Senin (23/1/2023) siang.

Sandi mengaku melihat adanya chemistry yang baik saat proses peresmian kantor Sekber. "Dalam ruangan banyak jokes dan juga Pak Prabowo sangat rileks dan Gus Imin juga terlihat, memang sebuah orkestrasi yang baik. Ini sejuk untuk demokrasi kita ke depan mudah-mudahan ini diberi kelancaran ke depan," ujar Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) ini.



Sandiaga Uno mengaku akan mengikuti mekanisme partai yang mendukung Prabowo Subianto sebagai capres dalam Pilpres 2024. "Dalam koalisi yang sudah diumumkan Agustus (2022) lalu, kebangkitan Indonesia Raya dan menuju Indonesia Sejahtera, nanti akan diputuskan tentunya oleh mekanisme oleh pimpinan partai tapi sebagai kader Gerindra tentunya wajib mendukung," katanya.

Ia juga mengucapkan selamat karena Partai Gerindra kokoh di posisi kedua di survei LSI terbaru. "Selamat, itu berarti kerja Gerindra diapresiasi oleh masyarakat. Tetapi ini berarti jangan sampai kita terlena ya. Kita harus kerja lebih keras lagi," ujarnya.

Apalagi tahapan Pemilu akan segera memasuki puncaknya jelang pertengahan 2023. "Jadi survei-survei itu semua menjadi tambahan informasi, tapi juga jangan sampai kita menjadi terlena dan tidak fokus untuk menyelesaikan permasalahan yang dihadapi masyarakat," kata Sandi.

Baca juga: Sekber Gerindra-PKB Diresmikan, Prabowo: Kita Akan Maju Membela Kepentingan Rakyat
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Ahmad Dhani: Saya Kader...
Ahmad Dhani: Saya Kader PKB yang Disusupkan di Gerindra
PAN Target 4 Besar di...
PAN Target 4 Besar di Pemilu 2029, Zulhas ke Pak Prabowo: Kalau Capres Silakan, Wapres Kita Bicarakan
Singgung Koalisi 15...
Singgung Koalisi 15 Tahun, Zulhas Beri Sinyal PAN Dukung Prabowo di Pilpres 2029
Isu Matahari Kembar...
Isu Matahari Kembar saat Kunjungan ke Jokowi, Gerindra: Menteri Berkomitmen Terhadap Prabowo
Sinyal Pertemuan Lanjutan...
Sinyal Pertemuan Lanjutan Prabowo dan Megawati, Gerindra: Itu Suatu yang Baik!
Inginkan RUU KUHAP Komprehensif,...
Inginkan RUU KUHAP Komprehensif, Habiburokhman Minta Masukan Masyarakat
Politikus Gerindra Tegaskan...
Politikus Gerindra Tegaskan Tak Ada Dwifungsi dalam UU TNI Baru
Momen Presiden Prabowo...
Momen Presiden Prabowo Diantar Pangeran Ghazi usai Lawatan di Yordania
Presiden Prabowo dan...
Presiden Prabowo dan Raja Abdullah II Sepakati Kerja Sama Pendidikan hingga Ekonomi
Rekomendasi
Rahasia Keperkasaan...
Rahasia Keperkasaan Uzbekistan: Juara Piala Asia U-17, U-20, hingga Menuju Piala Dunia 2026
Penyitaan Lahan Sawit,...
Penyitaan Lahan Sawit, Pengacara Kalteng Kirim Surat ke Presiden Prabowo
Islombek Ismoilov, Pelatih...
Islombek Ismoilov, Pelatih Muda di Balik Sukses Uzbekistan Juara Piala Asia U-17 2025
Berita Terkini
HNSI Dorong Pemerintah...
HNSI Dorong Pemerintah Pakai Teknologi Alternatif Bantu Nelayan
9 menit yang lalu
Hari Kartini, Megawati...
Hari Kartini, Megawati Tegaskan Perempuan Bukan Makhluk yang Harus Tunduk dalam Diam
14 menit yang lalu
Megawati: Perempuan...
Megawati: Perempuan adalah Tiang Negara, jika Rapuh, Tergulinglah Masa Depan Bangsa
14 menit yang lalu
Aliran Dana Korupsi...
Aliran Dana Korupsi hingga Judi 2024 Capai Rp1.459 Triliun, Sahroni: Balikin Duitnya Semaksimal Mungkin!
15 menit yang lalu
Maman Abdurrahman Jadi...
Maman Abdurrahman Jadi Calon Tunggal Ketua Umum IKA Trisakti 2025-2029
24 menit yang lalu
Indo Defence 2025 Libatkan...
Indo Defence 2025 Libatkan Pelaku Industri Pertahanan dan Negara Sahabat
40 menit yang lalu
Infografis
128.000 Warga Israel...
128.000 Warga Israel Dukung Penghentian Genosida di Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved