4 Tokoh Politik yang Ulang Tahunnya Berdekatan dengan Tahun Baru Imlek 2023

Sabtu, 21 Januari 2023 - 15:46 WIB
loading...
4 Tokoh Politik yang Ulang Tahunnya Berdekatan dengan Tahun Baru Imlek 2023
Terdapat sejumlah tokoh bangsa yang ulang tahunnya berdekatan dengan tahun baru imlek 2023. Foto DOK ist
A A A
JAKARTA - Terdapat sejumlah tokoh politik yang ulang tahunnya berdekatan dengan tahun baru imlek 2023 . Salah satu tokoh tersebut merupakan Presiden Indonesia ke lima.

Tokoh politik tersebut juga menempati posisi yang beragam, mulai dari mantan menteri, ketua umum partai politik, anggota DPR, hingga anggota partai politik.

Baca juga : Perayaan Tahun Baru Imlek, DKI Tiadakan CFD pada 22 Januari 2023

Berikut empat tokoh politik yang ulang tahunnya mendekati atau bertepatan dengan Tahun Baru Imlek 2023 :

1. Megawati Soekarnoputri

Wanita bernama lengkap Diah Permata Megawati Setiawati Soekarnoputri ini lahir pada 23 Januari 1947. Presiden kelima Republik Indonesia tersebut sampai saat ini masih menjadi tokoh sentral di Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan.

Putri dari Presiden Pertama Indonesia ini juga sempat menjabat sebagai Wakil Presiden ke 8 mendampingi Abdurrahman Wahid.

2. Ahmad Syaikhu

Mengutip dari laman DPR RI, Pria kelahiran 23 Januari 1965 ini adalah Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan merupakan Anggota DPR RI periode 2019-2024.

Sebelum menjadi presiden, pria asal Cirebon itu sempat menjadi Wakil Wali Kota Bekasi mendampingi Rahmat Effendi periode 2013-2018. Pada tahun 2018, dia sempat maju sebagai Wakil Gubernur Jawa Barat mendampingi Sudrajat, namun kalah suara dari pasangan Ridwan Kamil dan Uu Ruzhanul Ulum.

Baca juga : Simak! Tips Menyambut Tahun Baru 2023

3. Muhammad Nasir Djamil

Politisi Indonesia yang lahir pada 22 Januari 1971 ini merupakan anggota DPR RI yang berasal dari Partai Keadilan Sejahtera sejak 2004. Kini pria asal Medan itu tengah bertanggung jawab sebagai anggota Komisi III yang membidangi Hukum, HAM, dan Keamanan.

Muhammad Nasir Djamil menduduki kursi DPR RI dari Fraksi PKS selama empat periode. Ketika masih bertugas di Aceh sebagai DPRD, namanya sempat mencuat ketika berani menolak Laporan Pertanggungjawaban (LPj) Gubernur NAD, Abdullah Puteh, yang terlibat kasus korupsi APBD.

4. Ahmad Ridha Sabana

Politikus selanjutnya ini lahir pada 22 Januari 1972 yang saat ini tengah aktif dalam Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI). Selain itu, dia juga menjabat sebagai Ketua Umum Partai Garuda sejak 2015.

Pria asal Banjarmasin ini juga sempat menjabat sebagai presiden direktur jaringan televisi komersial PT Cipta Televisi Pendidikan Indonesia (TPI), milik Mbak Tutut pada tahun 2014.
(bim)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2416 seconds (0.1#10.140)