Museum Muhammadiyah Diresmikan, Haedar Nashir: Bukan Sekadar Tempat Wisata

Senin, 14 November 2022 - 18:26 WIB
Museum Muhammadiyah di Kampus IV Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta diresmikan. Foto/Instagram Pemkab Bantul
JAKARTA - Pimpinan Pusat Muhammadiyah meresmikan Museum Muhammadiyah di Kampus IV Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Yogyakarta, Senin (14/11/2022). Rektor UAD, Dr Muchlas, MT menyampaikan terima kasih atas kepercayaan PP Muhammadiyah kepada UAD untuk membangun dan mengelola museum.

“Atas dukungan tersebut kami meneguhkan komitmen untuk terus merawat aset Muhammadiyah ini dan terus mengembangkan dan mengelolanya secara profesional sehingga dapat memenuhi harapan Persyarikatan menjadikan fasilitas ini sebagai museum yang berkemajuan sebagai media untuk memajukan peradaban semesta,” ujar Muchlas, dikutip dari laman resmi muhammadiyah.

Menurut dia, pada 2017 dia mendapatkan surat tugas dari PP Muhammadiyah untuk menyediakan lahan museum sekaligus mengelolanya. UAD pun segera menyediakan lahan seluas total 2.800 m2 di kampus IV.





Foto: MPI/Efan Erlin

Dana pembangunan berasal dari Muhammadiyah dan pemerintah melalui Kemendikbud. Pembangunan museum seluas 1.200 m2 dilaksanakan dalam tiga tahap. Peletakan batu pertama telah dilakukan Presiden Joko Widodo pada 22 Juli 2017.

Dibangun dengan konsep ramah anak, perempuan, dan disabilitas, gedung museum ini dilengkapi dengan teknologi informasis untuk menjelaskan story line perjalanan Muhammadiyah. Dari 4 lantai yang dimiliki, lantai 1 memuat historiografi Muhammadiyah, sedangkan lantai 2 adalah ruang pamer tematik Muhammadiyah untuk bangsa yang dapat membuat pengunjung merasakan masa lalu, masa kini dan masa depan.



Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nashir menyampaikan terima kasih atas dukungan pemerintah dalam pembangunan museum ini. Bagi Haedar, Museum Muhammadiyah bukan sekadar tempat wisata dan edukasi biasa, melainkan juga sebagai tempat menjaga memori kesejarahan peran-peran kebangsaan, kemanusiaan, dan keumatan Muhammadiyah sekaligus proyeksi masa depan Muhammadiyah.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More