AHY Bandingkan Era Jokowi dengan SBY, Hasto: Biar Dijawab Ketua DPC

Kamis, 13 Oktober 2022 - 18:27 WIB
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto menilai klkaim AHY bisa dibantah banyak pihak. Foto/dok.SINDOnews
JAKARTA - Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto enggan menanggapi pernyataan ketua umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) yang membandingkan era kepemimpinan Presiden Jokowi dengan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Menurut Hasto, klaim yang dibeberkan putera sulung SBY tersebut cukup ditanggapi oleh ketua dewan pimpinan cabang (DPC) di jajaran partainya saja. "Klaim AHY biar dijawab oleh Ketua DPC kami," kata Hasto saat ditemui di Sekolah Partai DPP PDIP, Kamis (13/10/2022).

Hasto menegaskan bahwa apa yang diungkapkan oleh AHY tersebut bisa dibantah oleh banyak pihak. Sehingga, dirinya sebagai elite di pimpinan pusat PDI-Perjuangan pun tak perlu menjawab klaim tersebut. "Itu tegas ya, karena faktanya banyak," ujarnya.

Untuk diketahui, di hadapan kader Partai Demokrat, AHY menyebut kondisi masyarakat lebih baik di masa pemerintahan Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dibandingkan saat ini.
(muh)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More