Kata Puan soal Dewan Kolonel: Itu Hanya Nama, yang Penting Turun Lapangan
Minggu, 25 September 2022 - 12:59 WIB
JAKARTA - Bagaimana reaksi Puan Maharani soal Dewan Kolonel yang diinisiasi sejumlah kader di DPR tapi tak didukung DPP PDIP? Ketua DPR sekaligus Ketua DPP PDIP itu mengaku tak ambil pusing soal nama. Ada hal yang lebih substansial ketimbang nama.
"Apa pun bentuknya, apa pun namanya, itu hanya nama dan bentukan. Yang pasti, bagaimana kita turun ke lapangan," kata Puan di kawasan Kalibata, Jakarta Selatan, Minggu (25/9/2022).
Oleh karena itu, Puan meminta kepada seluruh kader PDIP baik di struktur partai, legislatif, hingga eksekutif untuk mengikuti instruksi ketua umumnya, Megawati Soekarnoputri untuk fokus turun ke lapangan untuk bertemu sekaligus menyerap aspirasi rakyat Indonesia.
"Karenanya, tugas dari seluruh struktur, simpatisan, kader dan seluruh anggota yang menyatakan dirinya itu adalah PDIP, ayo kita turun ke bawah, rebut hati rakyat dan kita menangkan PDIP," ujarnya.
Untuk diketahui, keberadaan Dewan Kolonel ini sempat mendapatkan sorotan dari DPP PDIP. Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto menampik adanya dewan kolonel tersebut di tubuh partainya.
"Tidak ada yang namanya dewan kolonel. Karena hal tersebut tidak sesuai dengan AD/ART partai," kata Hasto di Sekolah Partai, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Rabu (21/9/2022).
"Apa pun bentuknya, apa pun namanya, itu hanya nama dan bentukan. Yang pasti, bagaimana kita turun ke lapangan," kata Puan di kawasan Kalibata, Jakarta Selatan, Minggu (25/9/2022).
Oleh karena itu, Puan meminta kepada seluruh kader PDIP baik di struktur partai, legislatif, hingga eksekutif untuk mengikuti instruksi ketua umumnya, Megawati Soekarnoputri untuk fokus turun ke lapangan untuk bertemu sekaligus menyerap aspirasi rakyat Indonesia.
"Karenanya, tugas dari seluruh struktur, simpatisan, kader dan seluruh anggota yang menyatakan dirinya itu adalah PDIP, ayo kita turun ke bawah, rebut hati rakyat dan kita menangkan PDIP," ujarnya.
Untuk diketahui, keberadaan Dewan Kolonel ini sempat mendapatkan sorotan dari DPP PDIP. Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto menampik adanya dewan kolonel tersebut di tubuh partainya.
"Tidak ada yang namanya dewan kolonel. Karena hal tersebut tidak sesuai dengan AD/ART partai," kata Hasto di Sekolah Partai, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Rabu (21/9/2022).
(muh)
tulis komentar anda