Lantunkan Pantun, Mendes: Melalui KDI MNC Portal, Tercipta Pemimpin Daerah Andal!

Kamis, 22 September 2022 - 22:02 WIB
Mendes PDTT Abdul Halim Iskandar turut melantunkan Pantun saat memberi sambutan di malam penganugerahan KDI 2022 yang dihelat di Venue Sam Poo Kong, Semarang. Foto/MPI
SEMARANG - Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Mendes PDTT) Abdul Halim Iskandar turut melantunkan Pantun saat memberi sambutan di malam penganugerahan Kepala Daerah Inovatif (KDI) 2022 yang dihelat di Venue Sam Poo Kong, Semarang, Jawa Tengah.

Di depan kepala daerah yang tengah sumringah, Halim turut memberikan Pantun yang berisikan apresiasi terhadap MNC Portal yang telah sukses menggelar KDI dalam beberapa tahun terakhir. Termasuk, dalam menciptakan para pemimpin daerah yang andal.

"Ke pasar pagi membeli bantal, tidak lupa beli minyak kurap dan sandal, melalui gelar KDI oleh MNC portal tercipta pemimpin daerah yang andal," ujar Halim dalam acara malam penganugerahan KDI 2022, Kamis (22/9/2022).

Baca juga: Apresiasi Inovasi, MPI Gelar Penghargaan Kepala Daerah Inovatif 2022



Tak hanya itu, Halim juga turut melontarkan pantunnya yang kedua, yakni mengenai permintaan maafnya karena tidak membuat pantun khusus bagi para kepala daerah yang hadir.

"Mbak cantik jelita, buah cempedak dibungkus kain katun, khusus para bupati dan wali kota, mohon maaf saya tidak bikinkan pantun," ucap Halim sembari disambut gelak tawa tamu undangan.

Baca juga: MPI Gelar Malam Penganugerahan Kepala Daerah Inovatif 2021

Diketahui, MNC Portal Indonesia (MPI) memiliki komitmen untuk mengambil bagian dalam mencetak para pemimpin bangsa yang melakukan inovasi, dan telah memberikan dampak signifikan dalam meningkatkan taraf hidup masyarakat.

Untuk itu, MPI menginisiasi program KDI untuk memberikan ruang bagi kepala daerah menuju kemajuan nasional. Penghargaan KDI 2022 dengan tema ‘Inovasi Untuk Akselerasi Kemajuan Daerah Menyongsong Era Society 5.0' merupakan gelaran ke-9 sejak 2014 lalu. KDI 2022 dilaksanakan di Semarang, Jawa Tengah.
(maf)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More