Tegas Tegakkan Hukum, Publik Makin Puas Atas Kinerja Jokowi

Selasa, 06 September 2022 - 14:55 WIB
Ketegasan Presiden Jokowi dalam penegakan hukum yang berkeadilan membuat tingkat kepercayaan publik atas kinerjanya cukup tinggi. Foto/SINDOnews
JAKARTA - Ketegasan Presiden Joko Widodo ( Jokowi ) dalam penegakan hukum yang berkeadilan membuat tingkat kepercayaan publik atas kinerjanya cukup tinggi. Publik menilai penegakan hukum di era Pemerintahan Jokowi membaik.

Hasil survei Lembaga Survei Indonesia (LSI) yang menemukan tingkat kepuasan publik terhadap kinerja Presiden Jokowi mencapai 72,3%. Survei dilakukan pada 13-21 Agustus 2022 dengan metode multistage random sampling terhadap 1.200 responden.

Angka tersebut meningkat jika dibandingkan dengan survei serupa pada beberapa bulan lalu, tercatat pada Februari 2022 angka kepuasan publik berada di 65,9%. Sementara pada Mei 2022 di angka 67,5%.





Direktur Eksekutif LSI Djayadi Hanan menyebut ada hubungan positif antara penegakan hukum dan pemberantasan korupsi dengan kinerja Presiden Jokowi. Masyarakat merasa puas dengan capaian yang dilakukan Jokowi, khususnya dalam dua aspek tersebut.



“Kalau kita hubungkan tingkat kepuasan masyarakat terhadap kinerja presiden dengan evaluasi umum masyarakat tentang penegakan hukum dan pemberantasan korupsi, tampak ada hubungan yang positif,” kata Djayadi Hanan dikutip dari akun YouTube LSI, Selasa (6/9/2022).

Menurut Djayadi tingkat kepuasan publik segaris lurus dengan penegakan hukum dan pemberantasan korupsi. Artinya, penegakan hukum dan pemberantasan korupsi membaik sehingga masyarakat merasa puas dengan capaian yang hadir dalam era Jokowi selama ini.

“Ketika penegakan hukum baik, tingkat kepuasannya tinggi. Sementara ketika penegakan hukum buruk, tingkat kepuasannya rendah. Demikian juga dengan pemberantasan korupsi," ucapnya.

Hasil survei LSI memperlihatkan tingkat kepuasan publik atas kinerja Jokowi dalam penegakan hukum mencapai 84,7%. Sementara tingkat kepuasan publik dalam pemberantasan korupsi mencapai 87,2%.
(cip)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More