HT Pastikan Kampanye Perindo Berbeda dengan Partai Lainnya
Selasa, 24 Mei 2022 - 17:32 WIB
JAKARTA - Ketua Umum Partai Persatuan Indonesia ( Perindo ) Hary Tanoesoedibjo ( HT ) memastikan partainya akan melakukan kampanye yang berbeda dengan partai lainnya. Namun, HT tidak merinci perbedaan yang dimaksud.
"Cara kita berkampanye nanti akan berbeda. Sangat beda, jadi bedanya banyak. Jadi cara kita kampanye nanti, sangat berbeda. Saya rasa Pak Sekjen bisa mem-breaf, nanti," kata HT saat membuka Muskerwil NTT via zoom, Selasa (24/5/2022).
HT menegaskan, akan banyak kegiatan yang digelar Perindo menjelang Pemilu 2024. Hal itu seiring dengan komitmen besar Perindo yang ingin menjadi partai besar pada 2024.
"Kita punya komitmen besar 2024, langsung jadi partai besar. Tapi bukan tugas yang gampang. Tentunya akan banyak kegiatan yang dilakukan," ungkapnya.
"Mudah-mudahan nanti bendera di NTT di mana-mana, bendera Perindo tentunya. Nanti mudah-mudahan billboard, baligo, umbul-umbul di NTT ada di mana-mana. Itu sudah kita bicarakan kemarin. Kemudian nanti banyak tokoh-tokoh yang ikut membantu kampanye. Supaya perolehan suaranya tinggi di sana," tuturnya.
Dalam kesempatan itu, HT juga mengingatkan agar semua pengurus dan kader bekerja secara maksimal. All out itu perlu dilakukan di semua sektor.
"Saya pesan kepada lawan-kawan. Semua yang saya katakan tadi itu terkait dengan partai. Jadi kita akan all out dari mulai atribut, dengan media, termasuk all out kampanye offline, online. All out tentunya dengan tokoh-tokoh ikut membantu kampanye di NTT,” jelasnya.
All out juga akan dilakukan dalam hal persiapan logistik. Dijelaskannya, logistik menjadi bagian penting dalam aktivitas partai guna mampu merebut suara banyak.
HT menyebutkan, logistik untuk 2024 dipastikan akan berbeda jauh dengan 2019. "Satu yang ingin saya garisbawahi di sini. All out logistik juga. Saya ingin tegaskan logistik tahun 2024 akan jauh lebih besar disiapkan nanti dibandingkan tahun 2019. Karena politik kampanye tidak lepas dari logistik," ungkapnya.
"Se-terkenal apa pun kalau pas-pasan ya hasilnya pas-pasan juga. Kita tidak mau hasilnya pas-pasan. Kita mau hasilnya besar. Jadi saya sendiri pribadi akan all out," tambahnya.
"Cara kita berkampanye nanti akan berbeda. Sangat beda, jadi bedanya banyak. Jadi cara kita kampanye nanti, sangat berbeda. Saya rasa Pak Sekjen bisa mem-breaf, nanti," kata HT saat membuka Muskerwil NTT via zoom, Selasa (24/5/2022).
HT menegaskan, akan banyak kegiatan yang digelar Perindo menjelang Pemilu 2024. Hal itu seiring dengan komitmen besar Perindo yang ingin menjadi partai besar pada 2024.
"Kita punya komitmen besar 2024, langsung jadi partai besar. Tapi bukan tugas yang gampang. Tentunya akan banyak kegiatan yang dilakukan," ungkapnya.
"Mudah-mudahan nanti bendera di NTT di mana-mana, bendera Perindo tentunya. Nanti mudah-mudahan billboard, baligo, umbul-umbul di NTT ada di mana-mana. Itu sudah kita bicarakan kemarin. Kemudian nanti banyak tokoh-tokoh yang ikut membantu kampanye. Supaya perolehan suaranya tinggi di sana," tuturnya.
Dalam kesempatan itu, HT juga mengingatkan agar semua pengurus dan kader bekerja secara maksimal. All out itu perlu dilakukan di semua sektor.
"Saya pesan kepada lawan-kawan. Semua yang saya katakan tadi itu terkait dengan partai. Jadi kita akan all out dari mulai atribut, dengan media, termasuk all out kampanye offline, online. All out tentunya dengan tokoh-tokoh ikut membantu kampanye di NTT,” jelasnya.
All out juga akan dilakukan dalam hal persiapan logistik. Dijelaskannya, logistik menjadi bagian penting dalam aktivitas partai guna mampu merebut suara banyak.
HT menyebutkan, logistik untuk 2024 dipastikan akan berbeda jauh dengan 2019. "Satu yang ingin saya garisbawahi di sini. All out logistik juga. Saya ingin tegaskan logistik tahun 2024 akan jauh lebih besar disiapkan nanti dibandingkan tahun 2019. Karena politik kampanye tidak lepas dari logistik," ungkapnya.
"Se-terkenal apa pun kalau pas-pasan ya hasilnya pas-pasan juga. Kita tidak mau hasilnya pas-pasan. Kita mau hasilnya besar. Jadi saya sendiri pribadi akan all out," tambahnya.
(rca)
tulis komentar anda