Unggah Foto Gus Baha dengan Logo PKS, Mardani Ali Sera Minta Maaf

Kamis, 12 Mei 2022 - 17:11 WIB
Mardani Ali Sera menyebut Gus Baha sebagai rumah besar umat Islam. Foto/dok.SINDOnews
JAKARTA - Nama KH Ahmad Bahauddin Nursalim alias Gus Baha menjadi trending topic Twitter. Bukan karena pernyataan atau ceramahnya, tetapi gara-gara unggahan politikus Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Mardani Ali Sera.

Dalam unggahannya, Mardani menampilkan pernyataan Gus Baha mengenai hubungan santri dan politik lengkap dengan fotonya.





”Kalau santri ngga mau bahas & terjun politik, memangnya Islam mau disalurkan lewat apa? Seribu fatwa haram melacur itu masih kalah dengan satu tanda tangan penutupan lokasinya!” bunyi pernyataan yang diunggah Mardani, sembari memberikan keterangan bahwa itu adalah petuah dari Gus Baha untuk menjadi pengingat masyarakat, khususnya umat Islam.



Memang tidak ada yang salah dengan pernyataan tersebut. Yang membuat heboh, Mardani menyertakan logo PKS pada foto Gus Baha tersebut. Kontan saja, unggahan Mardani itu mendapat banyak komentar negatif warganet.

Mardani pun segera merespons dengan meralat unggahan tersebut. Dia menghilangkan logo PKS di kanan atas foto yang sebelumnya terpampang. Sembari meminta maaf, Mardani beralasan foto dan pernyataan Gus Baha sebelumnya diunggah lewat template media sosial mililknya sebagai anggota DPR dari PKS.

Dia meminta maaf dan menyebut Gus Baha adalah rumaah besar umat Islam. ”Ralat. Mohon maaf. Kemarin posting masih menggunakan template DPR. Berikut koreksi yg bersumber dari kutipan2 pribahasa atau kata2 bijak dr banyak tokoh. Bagi kami sosok spt Gus Baha itu representasi rumah besar umat Islam dan bangsa,” kata Mardani, dikutip Kamis (12/5/2022).
(muh)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More