Salim Segaf PKS dan Ridwan Kamil Panen Bareng di Sawah

Selasa, 28 September 2021 - 18:51 WIB
Sementara itu, Gubernur Ridwan Kamil mengungkapkan Jawa Barat sudah surplus produksi padi dan bahkan bisa mengirim 1 ton lebih untuk nasional. Dia mengamini jika masa depan dunia adalah food security.

"Kita sudah uji coba metode baru di Jabar, kalau biasanya satu hektare bisa menghasilkan 5-6 ton, dengan metode baru bisa 10-11 ton dan ini sudah berhasil di tiga kabupaten," katanya dalam kegiatan yang juga dihadiri oleh Presiden PKS Ahmad Syaikhu, Sekretaris Jenderal PKS Habib Aboe Bakar Al Habsyi, serta Bupati Karawang Cellica Nurchadiana.

Pria yang akrab disapa Kang Emil ini juga melaporkan bahwa gerakan petani milenial sudah dilakukan di Jawa Barat. Emil mengetengahkan slogan "Hidup di Desa, Rezeki Kota" untuk mendukung petani milenial di Jawa Barat.

"Saat pandemi ada tiga sektor yang tumbuh dua di antaranya yakni soal pangan dan digital. Jabar sudah menggabungkan keduanya agar anak-anak muda bisa berkecimpung di dunia pertanian. Di Jabar misalnya sekarang kasih makan ikan cukup lewat handphone, mencari ikan di Pelabuhan Ratu cukup pakai aplikasi satelit. Yang biasanya 300 kg sekarang bisa 1 ton," kata Emil.
(rca)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More