Mantan Mendagri Soerjadi Soedirdja Meninggal Dunia
Selasa, 03 Agustus 2021 - 11:49 WIB
JAKARTA - Mantan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Soerjadi Soedirdja dikabarkan meninggal dunia. Hal ini dikonfirmasi Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Benni Irwan.
"Betul, Mbak, Beliau meninggal di RS Mayapada," kata dia saat dihubungi, Selasa (3/8/2021).
Dia mengatakan bahwa saat ini almarhum masih di rumah sakit dan akan langsung dibawa ke kediamannya. "Saat ini masih di RS, selanjutnya akan dibawa ke kediaman untuk disalatkan, kemudian dimakamkan. Untuk tempat pemakaman masih dipersiapkan," tuturnya.
Benni membenarkan bahwa Soerjadi Soedirdja meninggal karena sakit. "Betul, Mbak," ujarnya.
Soerjadi Soedirdja lahir di Batavia 11 Oktober 1939. Selain pernah menjadi Menteri Dalam Negeri dan Otonomi Daerah Indonesia, dia juga pernah menjadi Gubernur DKI Jakarta (1992–1997) dan Menteri Koordinator Bidang Politik, Sosial, dan Keamanan (2000).
"Betul, Mbak, Beliau meninggal di RS Mayapada," kata dia saat dihubungi, Selasa (3/8/2021).
Dia mengatakan bahwa saat ini almarhum masih di rumah sakit dan akan langsung dibawa ke kediamannya. "Saat ini masih di RS, selanjutnya akan dibawa ke kediaman untuk disalatkan, kemudian dimakamkan. Untuk tempat pemakaman masih dipersiapkan," tuturnya.
Benni membenarkan bahwa Soerjadi Soedirdja meninggal karena sakit. "Betul, Mbak," ujarnya.
Soerjadi Soedirdja lahir di Batavia 11 Oktober 1939. Selain pernah menjadi Menteri Dalam Negeri dan Otonomi Daerah Indonesia, dia juga pernah menjadi Gubernur DKI Jakarta (1992–1997) dan Menteri Koordinator Bidang Politik, Sosial, dan Keamanan (2000).
(zik)
tulis komentar anda