Deklarasi Dukungan Relawan untuk Pilpres 2024, Pengamat: untuk Pengaruhi Publik

Senin, 21 Juni 2021 - 19:16 WIB
Direktur Eksekutif Parameter Politik, Adi Prayitno mengatakan, munculnya deklarasi dukungan oleh relawan bertujuan untuk memengaruhi opini publik. Foto/SINDOnews
JAKARTA - Direktur Eksekutif Parameter Politik, Adi Prayitno angkat bicara soal munculnya berbagai deklarasi dukungan relawan untuk sejumlah tokoh yang akan diusungnya pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Menurutnya, aksi ini dalam rangka untuk memengaruhi opini publik terhadap tokoh tersebut.

Adi menyebut deklarasi ini bagian dari fenomena politik unik yang terjadi di Indonesia. Menurut dia, deklarasi dukungan itu sebenarnya ingin menunjukkan ke publik bahwa ada tokoh tertentu didukung suara dari bawah. "Tujuannya tentu memengaruhi publik agar mendukung jagoan mereka," kata Adi saat dihubungi MNC Portal Indonesia, Senin (21/6/2021).

Akademisi politik asal UIN Syarief Hidayatullah Jakarta itu tak mempersoalkan waktu deklarasi yang masih cukup lama dengan pelaksanaan Pilpres 2024. Ia menyadari, bagi kebanyakan orang, pilpres mungkin masih lama. "Tapi bagi sebagian lainnya dalam politik tak kenal waktu panjang. Tiap hari adalah waktu menggalang dukungan politik," ujarnya.

Adi meyakini dalam waktu dekat akan banyak bermunculan deklarasi-deklarasi dukungan kepada tokoh nasional. Misalnya, dukungan terhadap Ketua DPR RI Puan Maharani uang digadang-gadang maju dalam pesta politik lima tahunan tersebut. "Pasti banyak. Dukungan ke Puan juga bermunculan,"pungkasnya.
(cip)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More