BRG dan PP Muhammadiyah Gagas Kader Jihad Ekologi Gambut

Jum'at, 13 November 2020 - 19:15 WIB
Badan Restorasi Gambut dan Muhammadiyah menggelar pelathan sebagai bagian dari eduksi teknik pembukaan lahan tanpa bakar. Foto: SINDOnews/Hendri Irawan
JAKARTA - Kegiatan pertanian sudah menjadi sejarah panjang di area gambut. Secara tradisional, membuka lahan dengan membakar dianggap mudah dan murah. Akibatnya, larangan membuka lahan secara praktis menimbulkan resistensi dari petani dan warga.

Badan Restorasi Gambut (BRG) pun menggali teknik dan formulasi hingga tercetuslah teknologi pembukan lahan tanpa bakar. “Para petani dapat mengembangkan pertanian tanpa membakar, sehingga menjaga alam sedemikian rupa,” ujar Deputi Bidang Edukasi, Sosialisasi, Partisipasi, dan Kemitraan BRG, Myrna A.Safitri dalam webinar Training of Trainers Peningkatan Kapasitas Tani Jemaah Tani Muhammadiyah Peduli Gambut, Kamis (12/11/2020)..

Myrna mengatakan kegiatan Sekolah Lapang Pengelolaan Lahan Tanpa Bakar ini merupakan bagian dari MoU antara BRG dan Muhammadiyah. Kerja sama membicarakan bagaimana gerakan dan upaya mendukung petani gambut,” kata Myrna,

(Baca: BRG Manfaatkan Data Indikasi Pembukaan Gambut untuk Peringatan Dini)

Wakil Majelis Pemberdayaan Masyarakat PP Muhammadiyah, Budi Nugroho mengatakan program kolaborasi BRG dan tiga majelis ini sebagai usaha untuk mengatasi persoalan lahan gambut. Kegiatan ini sendiri dilakukan dengan tiga pendekatan, diantaranya, pendekatan spiritual melalui Majelis Tabligh; pendekatan sosio-ekologi melalui Majelis Lingkungan Hidup; dan pendekatan pemberdayaan umat melalui Majelis Pemberdayaan Masyarakat.



Direktur Institut Agroekologi Indonesia (INAgri) Syahroni Yunus mengungkapkan, masalah gambut bukan semata soal kebakaran lahan. Lahan gambut yang umumnya berada di area terpencil, membuat akses warga terhadap informasi pengolahan lahan tanpa bakar menjadi penting.

Sebagai langkah awal, Syahroni menyarankan pentingnya memetakan area yang bisa dikelola dan tidak bisa dikelola. Setelah itu, petani perlu menyiapkan penggunaan produk ramah lingkungan. Salah satu pendekatan yang disarankan yaitu penggunaan bahan pembenah tanah yang berasal dari mikro organisme lokal (MOL).

Penggunaan pupuk alami juga menjadi bagian penting dalam membangun ekosistem pertanian di lahan gambut. Syahroni mengatakan, penggunaan pupuk organik didasarkan pada jenis tanaman. “Pilih tanaman yang cocok baru kita lakukan intervensi pupuk organik cair yang dihasilkan dari tanaman kita,” ucap Syahroni.

(Baca: Lahan Gambut Butuh Manajemen Konservasi)
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More