Penemuan Mobil Harun Masiku, KPK Temukan Dokumen

Jum'at, 13 September 2024 - 06:35 WIB
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menemukan mobil yang diduga kepunyaan tersangka sekaligus buronan kasus dugaan suap PAW anggota DPR, Harun Masiku. Foto/Dok
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menemukan mobil yang diduga kepunyaan tersangka sekaligus buronan kasus dugaan suap pergantian antar waktu (PAW) anggota DPR, Harun Masiku . Dari kendaraan tersebut, ditemukan dokumen terkait Harun Masiku.

"Di mobil tersebut ditemukan dokumen terkait HM (Harun Masiku)," kata Direktur Penyidikan KPK, Asep Guntur Rahayu saat ditemui di Bogor, Kamis (12/9/2024).

Asep menjelaskan, mobil yang dimaksud ditemukan di Thamrin Residence, Jakarta pada 25 Juni 2024. "Sudah terparkir selama dua tahun," ujarnya.



Sebelumya, KPK menyatakan tidak berhenti dalam pencarian tersangka sekaligus buronan kasus dugaan suap PAW anggota DPR, Harun Masiku.



Ketua KPK sementara, Nawawi Pomolango mengklaim, baru-baru ini pihaknya menemukan mobil yang diduga milik Harun Masiku.

"Kemarin dapat mobil-mobil yang dia parkir bertahun-tahun," kata Nawawi dalam diskusi bertajuk 'Bertahan Arungi Gelombang' di Bogor, Jawa Barat, Kamis (12/9/2024).

Nawawi melanjutkan, hal tersebut merupakan bukti keseriusan KPK dalam pencarian Harun Masiku. Sebagai pimpinan, menurutnya, ia selalu menanyakan update pencarian kepada Kasatgas kasus tersebut.

"Hampir tiap minggu saya telepon dia (Rossa), ‘Mas bagaimana mas perkembangannya mas?" ujar Nawawi.
(maf)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More