Sempat Jalani Operasi Kaki, Prabowo Hadiri HUT ke-78 Bhayangkara

Senin, 01 Juli 2024 - 16:45 WIB
"Saya sadar dan paham bahwa tindakan medis yang saya jalani penuh dengan resiko dan pertaruhan nyawa, saya yakinkan diri bahwa semua ini untuk Negara dan Bangsa, saya juga yakin tim dokter dan seluruh tenaga medis yang menanganinya pun handal dan profesional," ungkapnya.

Kendati begitu, Ketua Umum Partai Gerindra itu bersyukur tindakan medis yang dilakukan oleh tim dokternya berhasil.

"Puji syukur 1 minggu lalu tim dokter berhasil melakukan tindakan medis untuk memulihkan cidera yang saya alami selama ini. Insya Allah dengan kondisi sehat walafiat ke depan saya semakin siap untuk berbakti dan mengabdi untuk negara dan rakyat Indonesia. Terima kasih kepada seluruh masyarakat atas doa dan dukungannya," jelas Prabowo.

Dalam unggahan yang dilihat, Prabowo membagikan beberapa momen kala Presiden Jokowi menjenguknya. Dalam postingan itu, terlihat juga putra Prabowo, Didit Hediprasetyo.
(maf)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More