Jelang Debat Cawapres, Jokowi Ungkap Hal Ini soal Gibran
Jum'at, 22 Desember 2023 - 13:37 WIB
JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengaku tidak memberikan wejangan secara khusus kepada anaknya Gibran Rakabuming Raka yang merupakan calon wakil presiden (cawapres) nomor urut dua.
Hal tersebut menanggapi bakal dilaksanakannya debat cawapres perdana yang diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta Pusat, Jumat (22/12/2023) malam.
"Ya mau debat, ya silakan debat," kata Jokowi usai menghadiri acara Outlook Perekonomian Indonesia, Jumat (22/12/2023).
Jokowi menyebut, bahwa Gibran tidak secara khusus meminta doa atau wejangan dari dirinya. Sebab, kata Jokowi, sudah cukup lama putra sulungnya itu tak menemuinya.
"Ya ketemu ndak pernah ketemu. Ketemu aja ndak pernah," kata Jokowi.
"Ndak ndak. Wejangan apa sih? Debat ya debat gitu aja," sambungnya.
Sekadar informasi, KPU sebelumnya telah menggelar debat pertama Pilpres 2024 pada 12 Desember 2023. Debat yang diperuntukan capres itu mengambil tema meliputi pemerintahan, hukum, Hak Asasi Manusia (HAM), Pemberantasan korupsi, penguatan demokrasi, peningkatan layanan publik, dan kerukunan warga.
Debat kedua yang menjadi porsinya cawapres akan digelar pada 22 Desember 2023. Tema debatnya ialah ekonomi, baik itu ekonomi kerakyatan, ekonomi digital, atau pun keuangan, investasi pajak, perdagangan, pengelolaan APBN-APBD, infrastruktur, dan perkotaan.
Hal tersebut menanggapi bakal dilaksanakannya debat cawapres perdana yang diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta Pusat, Jumat (22/12/2023) malam.
"Ya mau debat, ya silakan debat," kata Jokowi usai menghadiri acara Outlook Perekonomian Indonesia, Jumat (22/12/2023).
Jokowi menyebut, bahwa Gibran tidak secara khusus meminta doa atau wejangan dari dirinya. Sebab, kata Jokowi, sudah cukup lama putra sulungnya itu tak menemuinya.
"Ya ketemu ndak pernah ketemu. Ketemu aja ndak pernah," kata Jokowi.
"Ndak ndak. Wejangan apa sih? Debat ya debat gitu aja," sambungnya.
Sekadar informasi, KPU sebelumnya telah menggelar debat pertama Pilpres 2024 pada 12 Desember 2023. Debat yang diperuntukan capres itu mengambil tema meliputi pemerintahan, hukum, Hak Asasi Manusia (HAM), Pemberantasan korupsi, penguatan demokrasi, peningkatan layanan publik, dan kerukunan warga.
Debat kedua yang menjadi porsinya cawapres akan digelar pada 22 Desember 2023. Tema debatnya ialah ekonomi, baik itu ekonomi kerakyatan, ekonomi digital, atau pun keuangan, investasi pajak, perdagangan, pengelolaan APBN-APBD, infrastruktur, dan perkotaan.
(maf)
tulis komentar anda