Sambut Nataru, InJourney Hadirkan Event Menarik di Sejumlah Objek Wisata

Jum'at, 15 Desember 2023 - 02:44 WIB
Sambut Nataru, InJourney...
Menyambut Natal 2023 dan Tahun Baru 2024, InJourney akan menghadirkan beragam event seru di sejumlah destinasi wisata. Foto/istimewa
JAKARTA - Menyambut Natal 2023 dan Tahun Baru 2024, PT Aviasi Pariwisata Indonesia (Persero) atau InJourney akan menghadirkan beragam acara seru. Beragam event diselenggarakan secara serempak di berbagai destinasi wisata di bawah InJourney Group untuk memeriahkan libur panjang Natal dan Tahun Baru pada tahun ini.

Berbeda dengan penyelenggaraan event pada tahun sebelumnya yang terpusat di satu destinasi wisata. Penyelenggaraan event di berbagai destinasi diharapkan bisa memberikan dampak ekonomi dan juga multiplier effect yang luas.

“Hadirnya event di sejumlah destinasi pariwisata ini diharapkan bisa menjadi pengungkit kebangkitan ekosistem pariwisata. Karena itu, InJourney menghadirkan event di seluruh anggota holding sehingga ke depan bisa tercipta satu ekosistem pariwisata yang besar yang hasilnya bisa meningkatkan kontribusi sektor pariwisata terhadap penguatan perekonomian Indonesia,” kata Direktur Pemasaran dan Program Pariwisata InJourney Maya Watono.

Baca juga: BNPB Siapkan Mitigasi Bencana Jelang Libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024

Pada Nataru tahun ini, anggota InJourney Group telah mempersiapkan sejumlah event dan beragam promo untuk menarik lebih banyak wisatawan. Hotel Indonesia Group (HIG) yang merupakan anak usaha dari PT Hotel Indonesia Natour (HIN) meluncurkan sejumlah penawaran khusus seperti diskon room rate hingga 20%, dengan syarat dan ketentuan tertentu.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!