Hasto Bicara Netralitas Aparatur Negara: Jangan Korbankan Institusi dengan Loyalitas Buta

Minggu, 10 Desember 2023 - 19:26 WIB
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto memberikan keterangan kepada media dalam konsolidasi pemenangan Ganjar-Mahfud di Kabupaten Serang, Banten, Minggu (10/12/2023). FOTO/MPI/M REFI SANDI
SERANG - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto meyakini institusi TNI, Polri, KPU, dan Bawaslu netral dalam pelaksanaan Pemilu 2024. Hasto mengingat aparat negara tidak mengorbankan institusi untuk loyalitas buta.

"Maka kita percaya Polri, TNI, KPU, Bawaslu, akan netral. Jangan korbankan institusi dengan rekam jejak panjang dengan punya loyalitas buta. Polri, TNI, dan institusi negara lainnya loyalitasnya pada rakyat Indonesia," kata Hasto dalam konsolidasi pemenangan Ganjar-Mahfud di Kabupaten Serang, Banten, Minggu (10/12/2023).

Hasto menceritakan, calon presiden (capres) nomor urut 3, Ganjar Pranowo memiliki latar belakang manusia biasa yang hanya anak seorang pensiunan polisi.



"Bapak Ganjar Pranowo itu adalah manusia biasa. Ayahnya adalah seorang pensiunan polisi," ujarnya.

Hasto secara tegas menyatakan, jika ada oknum aparatur negara melakukan intimidasi agar dihadapi bersama.

"Kalau ada yang intimidasi itu adalah oknum yang wajib kita hadapi bersama. Berani?" tanya Hasto.

"Berani," jawab ribuan simpatisan dengan keras dan serempak.

"Sanggup?" Kata Hasto lagi.

"Sanggup," jawab simpatisan.



Untuk diketahui, Hasto Kristiyanto melakukan safari politik di Banten, Minggu (10/12/2023). Setelah mengunjungi Banten, ia melanjutkan ke Kabupaten Serang.

Hasto yang didampingi kader PDIP Abdullah Azwar Anas dan Ketua DPD PDIP Provinsi Banten Ade Sumardi dan tokoh lainnya disambut rampak gendang dan bedug beserta tarian setibanya di Kabupaten Serang. Ribuan simpatisan dan kader PDIP telah menunggu memadati area aula olahraga tersebut.
(abd)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More