TNI Bakal Kaji Usulan Lemhannas soal Pembentukan Angkatan Siber Tiga Matra
Rabu, 09 Agustus 2023 - 11:46 WIB
JAKARTA - Usulan pembentukan Angkatan Siber untuk melengkapi tiga matra yang sudah ada, yakni TNI AD, AL, dan AU direspons Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI Laksda TNI Julius Widjojono. Menurutnya, pihaknya harus mengkaji terlebih dahulu.
"Kalau saya melihat ini harus dikaji secara ilmiah, sangat ideal memang," kata Julius saat ditemui di Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur, Rabu (9/8/2023).
Julius pun berkaca pada Amerika Serikat yang juga memiliki Komando Siber. Sehingga TNI perlu mengkaji usulan tersebut.
"Di bawahnya itu ada Navy (Angkatan Laut), Army (Angkatan Darat), kemudian Marine (Marinir) dan Air Force (Angkatan Udara)," ucapnya.
Adapun yang, perlu dikaji, kata Julius, ialah terkait sumber daya manusia (SDM) apabila dibentuk Angkatan Siber.
"Runutan SDM-nya seperti apa, tamtama, korps-nya apa, bintaranya apa, kemudian perwiranya, terus berjenjang, kemudian pengembangan kariernya seperti apa," katanya.
"Jadi banyak yang perlu dikaji lebih dalam, untuk menuju ke sana mungkin bisa dibicarakan, dikaji lebih dalam," tutupnya.
Sebelumnya Gubernur Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhannas) Andi Widjajanto memberikan usulan pembentukan Angkatan Siber untuk melengkapi tiga matra TNI yang sudah ada, yakni Angkatan Darat (AD), Angkatan Laut (AL), dan Angkatan Udara (AU).
"Kalau saya melihat ini harus dikaji secara ilmiah, sangat ideal memang," kata Julius saat ditemui di Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur, Rabu (9/8/2023).
Julius pun berkaca pada Amerika Serikat yang juga memiliki Komando Siber. Sehingga TNI perlu mengkaji usulan tersebut.
"Di bawahnya itu ada Navy (Angkatan Laut), Army (Angkatan Darat), kemudian Marine (Marinir) dan Air Force (Angkatan Udara)," ucapnya.
Adapun yang, perlu dikaji, kata Julius, ialah terkait sumber daya manusia (SDM) apabila dibentuk Angkatan Siber.
"Runutan SDM-nya seperti apa, tamtama, korps-nya apa, bintaranya apa, kemudian perwiranya, terus berjenjang, kemudian pengembangan kariernya seperti apa," katanya.
"Jadi banyak yang perlu dikaji lebih dalam, untuk menuju ke sana mungkin bisa dibicarakan, dikaji lebih dalam," tutupnya.
Sebelumnya Gubernur Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhannas) Andi Widjajanto memberikan usulan pembentukan Angkatan Siber untuk melengkapi tiga matra TNI yang sudah ada, yakni Angkatan Darat (AD), Angkatan Laut (AL), dan Angkatan Udara (AU).
(maf)
tulis komentar anda