Partai Garuda Heran Ada yang Tidak Suka Generasi Muda Jadi Wapres

Minggu, 06 Agustus 2023 - 00:53 WIB
Wakil Ketua Umum Partai Garuda Teddy Gusnaidi. Foto: Ist
JAKARTA - Partai Garuda heran dengan adanya pihak-pihak yang mengkritik gugatan ke Mahkamah Konstitusi (MK) terkait batas usia calon wakil presiden (cawapres) . Partai Garuda merupakan salah satu pemohon gugatan tersebut.

"Kenapa begitu khawatirnya ketika generasi muda seperti Gibran Rakabuming nanti menjadi cawapres? Kenapa begitu tidak suka ketika generasi muda menjadi wapres sampai harus mengeluarkan berbagai tuduhan negatif," ujar Wakil Ketua Umum Partai Garuda Teddy Gusnaidi, Sabtu (5/8/2023).

Dia juga mempertanyakan apa yang dikhawatirkan pihak-pihak pengkritik ketika generasi muda ikut memimpin negeri ini. "Gibran Rakabuming adalah pintu masuk bagi generasi muda lain untuk ikut terlibat banyak di dalam kontestasi politik baik pemilihan legislatif, pemilihan kepala daerah, dan pilpres," tuturnya.

Baca juga: Partai Garuda Minta Gugatan Batas Usia Cawapres Jangan Diributkan



Dalam penelitian banyak yang khawatir ketika generasi muda dinilai banyak antipati terhadap politik. Namun, saat generasi muda ingin terlibat malah dijegal.

"Jika khawatir kalah ketika Gibran ikut dalam kontestasi pilpres, maka munculkan calon muda lain yang kapasitasnya dianggap bisa menandingi Gibran. Itu lebih gentle dibandingkan menyebarkan berbagai tuduhan negatif hanya karena takut kalah dalam pilpres," kata Teddy.

"Ketika gugatan Partai Garuda terkait batas umur cawapres dikabulkan MK, maka bukan tidak mungkin akan ada sejarah baru. Wapres Republik Indonesia adalah generasi muda. Dan bukan tidak mungkin Gibran yang mengisi sejarah tersebut," ujar Juru Bicara Partai Garuda itu.

Dilansir dari laman resmi MK, permohonan Nomor 51/PUU-XXI/2023 diajukan oleh Partai Garda Perubahan Indonesia (Partai Garuda). Partai Garuda juga mempermasalahkan aturan mengenai syarat usia calon presiden dan wakil presiden dalam Pasal 169 huruf q UU Pemilu.

Dalam sidang pemeriksaan pendahuluan yang digelar di MK pada Senin (5/6/2023), kuasa hukum Partai Garuda Desmihardi menyebutkan Partai Garuda sebagai peserta Pemilu 2024 hendak mencalonkan kepala daerah yang berusia di bawah 40 tahun untuk menjadi calon wakil presiden.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More