3 Partai Politik yang Kadernya Pernah Menjadi Wakil Presiden

Kamis, 15 Juni 2023 - 17:20 WIB
Terdapat beberapa partai politik (parpol) yang kadernya pernah menduduki jabatan wakil presiden (Wapres) RI. Foto DOK ist
JAKARTA - Terdapat beberapa partai politik (parpol) yang kadernya pernah menduduki jabatan wakil presiden (Wapres) RI . Terbanyak, ada Golkar yang sebagian besar menjabat di era Orde Baru (Orba).

Pada perkembangannya, telah banyak muncul parpol di Indonesia. Kehadirannya ini memiliki peran, fungsi, dan tujuan penting dalam keberlangsungan jalannya pemerintahan.

Dari sekian nama, beberapa parpol memiliki kader yang pernah menempati jabatan wakil presiden (Wapres). Siapa sajakah mereka?



Partai Politik yang Kadernya Pernah Jadi Wakil Presiden

1. Golkar

Partai Golongan Karya (Golkar) menjadi salah satu partai politik besar di Indonesia dengan sejarah panjangnya. Pada perjalanannya, Golkar banyak memiliki kader yang punya karier cemerlang di panggung politik.



Dari sekian banyak, beberapa di antaranya pernah menduduki jabatan Wakil Presiden. Sebut saja seperti Sudharmono (1988-1993), Try Sutrisno (1993-1998), B.J. Habibie (1998), hingga Jusuf Kalla.

Dari keempat nama tersebut, tiga di antaranya menjadi pendamping dari Presiden Soeharto. Sementara Jusuf Kalla masing-masing pernah mendampingi Presiden SBY dan Presiden Joko Widodo.



2. PPP

Partai Persatuan Pembangunan (PPP) juga pernah memiliki kader yang menduduki posisi wakil presiden (Wapres) RI. Dia adalah Hamzah Haz.
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More