Begini Suasana Istana Batu Tulis yang Dikabarkan Tempat Megawati Umumkan Capres PDIP

Jum'at, 21 April 2023 - 10:23 WIB
Istana Batu Tulis di Kota Bogor dikabarkan menjadi tempat Megawati Soekarnoputri mengumumkan capres PDIP. Namun saat ini belum terlihat adanya aktivitas berarti. Foto: MPI/
BOGOR - Istana Batu Tulis di Kota Bogor dikabarkan menjadi tempat Megawati Soekarnoputri mengumumkan calon presiden (capres) PDIP. Namun saat ini suasana di Istana Batu Tulis belum terlihat adanya aktivitas yang berarti.

Pantauan MNC Portal di lokasi, hingga pukul 09.53 WIB suasana dari depan Istana Batu Tulis masih tampak sepi. Gerbang istana masih tertutup rapat dengan penjagaan oleh petugas dari dalam.

Suasana di luar istana juga belum menunjukkan aktivitas berarti. Hanya tampak beberapa mobil terparkir di bahu jalan dan petugas yang berjaga diseberang gerbang Istana Batu Tulis.



Sebelumnya, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dikabarkan telah menunjuk Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo sebagai capres dari PDIP dalam Pilpres 2024.



Megawati dikabarkan akan mengumumkan Ganjar Pranowo sebagai capres hari ini di Istana Batu Tulis. Akan tetapi, petinggi PDIP belum dapat memastikannya.

Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP PDIP Hasto Kristiyanto menegaskan ketua umum bisa kapan saja mengumumkan capres yang akan diusung partai di Pilpres 2024. Untuk itu, para kader partai diminta dalam kondisi siap.

"Momentum yang tepat itu bisa kapan saja, yang tentu saja keputusan akan diambil setelah diiringi dengan berbagai pertimbangan," kata, Jumat (21/4/2023).



Hasto menjelaskan, pertimbangan Megawati itu didasarkan atas berbagai hal, mulai dari dinamika dunia maupun nasional hingga kriteria-kriteria kepemimpinan yang diikuti dengan refleksi dan doa.

Oleh karena itu, ia meminta semua kader partai harus menyiapkan diri, baik secara ideologis hingga secara struktural. Sebab, setiap saat Megawati bisa menemukan momentum yang tepat untuk mengumumkan calon definitif yang akan diusung oleh partai.
(thm)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More