Sekum PP Muhammadiyah Dukung Kabareskrim Berantas Penimbun Sembako Jelang Lebaran

Minggu, 16 April 2023 - 22:48 WIB
Sekretaris Umum PP Muhammadiyah Abdul Mu’ti, mengapresiasi dan mendukung langkah Kabareskrim Komjen Pol Agus Andrianto yang terus memantau ketersediaan dan harga pangan di pasaran.Foto/SINDOnews
JAKARTA - Sekretaris Umum PP Muhammadiyah Abdul Mu’ti, mengapresiasi dan mendukung langkah Kabareskrim Komjen Pol Agus Andrianto yang terus memantau ketersediaan dan harga pangan di pasaran.

Apa yang dilakukan Kabareskrim itu merupakan langkah pencegahan agar tidak terjadi tindak pidana penimbunan yang dapat menimbulkan kerugian bagi masyarakat, khususnya jelang Hari Raya Idulfitri 2023. “Langkah Kabareskrim itu bagus untuk mencegah para spekulan menimbun kebutuhan sembako,” ungkapnya, Minggu (16/4/2023).

Mu’ti menyampaikan, Kabareskrim dan jajaran juga harus bertindak tegas melakukan proses hukum bagi siapa pun yang melakukan penimbunan.



“Razia itu perlu ditindaklanjuti dengan langkah pembinaan dan penyitaan, bahkan kalau perlu ada proses hukum bagi mereka yang sengaja menimbun barang untuk keuntungan pribadi,” ujarnya.



Tujuannya agar tercipta efek jera bagi oknum yang memang sengaja menimbun dan merugikan masyarakat. “Penimbunan bisa menimbulkan kelangkaan kebutuhan pokok dan mengganggu stabilitas kamtibmas,” katanya.
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
(cip)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More